Anggota DPR sebut Ahok seenak 'udel' usul IPDN dibubarkan
Ahok harus bijak dalam bertindak dan mengumbar kata-kata.
Anggota Komisi II DPR dari Fraksi Partai Golkar Agung Widyantoro mengaku pihaknya sudah melakukan kunjungan dan evaluasi ke IPDN di berbagai wilayah. IPDN saat ini menurutnya, sebagai lembaga pendidikan sudah melakukan tugas dengan baik.
Atas dasar ini pula, dia menolak secara tegas keinginan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang meminta kepada Presiden Joko Widodo membubarkan IPDN.
"Jangan seenak 'udelnya' mentang-mentang jadi petinggi negara yang deket dengan Presiden main usul minta bubarkan IPDN," kata Agung di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (8/9).
Menurut dia, Ahok harus bijak dalam bertindak dan mengumbar kata-kata. Apalagi, Indonesia negara hukum yang memiliki sikap kedaulatan yang jelas. "Jangan diobok-obok dengan main akrobat dengan kebijakan-kebijakan yang dapat melukai perasaan rakyat kecil pada era politik gaduh ini," tukasnya.
Dia menambahkan, jika Ahok mengusulkan kepada Jokowi untuk bubarkan IPDN maka sudah selayaknya berkaca apakah Ahok sebagai Gubernur sudah sempurna dan merasa lebih baik lagi dari Aparatur Pemerintah lainnya.
"Karena yang diketahui oleh publik justru sebaliknya gagasan, pemikiran, ucapan dan tingkah laku Ahok sebagai pejabat negara justru belum miliki sikap sebagai negarawan yang baik.
Baca juga:
Ogah komentar soal jebolan IPDN, Emil takut diserang pro Ahok
Gerindra sebut Ahok tak berpikir matang usul bubarkan IPDN
Wapres JK: Bukan IPDN dibubarkan, tapi kekerasan dihilangkan
Ketua Komisi II soal IPDN: Ahok jangan asal ngomong!
Mendagri soal IPDN: Pak Ahok lebih hebat
Alumni IPDN sakit hati dengar pernyataan Ahok
Ahok sebut lurah atau camat lulusan IPDN tidak selalu lebih baik
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Apa yang ditemukan Muhaimin Iskandar terkait tenda jemaah Indonesia di Mina? Dalam sidak ini Muhaimin mendengarkan sejumlah keluh kesah dan menemukan beberapa catatan seperti tenda yang tidak ideal. Dia mencontohkan di mana jumlah jemaah lebih banyak dari kapasitas tenda. Hal ini menjadi bahan evaluasi yang harus dilakukan agar tidak berulang.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang melakukan inspeksi mendadak di tenda haji jemaah Indonesia di Mina? Ketua Timwas Haji DPR Muhaimin Iskandar melakukan inspeksi mendadak ke tenda haji jemaah Indonesia di Mina, Arab Saudi, Rabu 19 Juni 2024.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.