Angkasa Pura II Antisipasi Kepadatan Arus Balik di Bandara Soekarno Hatta
Awaluddin menuturkan, pada puncak arus balik esok, pengelola Bandara Soetta juga mengantisipasi adanya penumpukan yang terjadi pada sejumlah titik di Bandara Soetta.
PT Angkasa Pura II mewaspadai adanya penumpukan jumlah penumpang pada periode arus balik lebaran di sejumlah terminal Bandara Soekarno-Hatta pada tanggal 7, 8 dan 9 Mei nanti. Diprediksi akan ada 135 ribu penumpang pada periode puncak arus balik itu.
"Kurang lebih ada 135 ribu pergerakan penumpang pada arus balik mudik nanti, dengan puncaknya tanggal 7, 8 dan 9 Mei 2022," ungkap Presiden Direktur PT Angkasa Pura II, Muhamad Awaluddin, Rabu (4/5).
-
Kenapa penampilan Menteri AHY dan Basuki Hadimuljono menjadi sorotan? Penampilan AHY dan Basuki Hadimuljono Disorot Selain kemeriahan acara, sorotan juga tertuju pada gaya berpakaian dari AHY yang tampak necis dan gagah dengan setelan jas dan peci hitam.
-
Kapan Arumi Bachsin mendampingi Emil Dardak di acara HUT RI di Surabaya? Arumi datang ke Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jawa Timur, pada pagi hari Sabtu, 17 Agustus 2024.
-
Kapan bandara Lolak diresmikan? Bandar udara (bandara) di Provinsi Sulawesi Utara kian bertambah, kini baru saja beroperasi bandara Lolak di Bolaang Mongondow, Minggu (18/2).
-
Bagaimana bandara Lolak diresmikan? Peresmian ini ditandai dengan pendaratan perdana pesawat tipe DHC-6 Twin Otter maskapai SAM Air sekitar pukul 15.52 WITA.
-
Kapan Adam Malik Batubara meninggal? Setelah mengabdikan diri untuk bangsa Indonesia, Adam Malik mengembuskan napas terakhirnya di Bandung pada 5 September 1984 karena sakit kanker hati.
-
Siapa yang mengantar Kartika Putri dan Habib Usman ke bandara? “Photo hari ini diantar Kakak aku dan kk iparku juga keponakannku.. @adityadwiputra88 @megaa_anggraini @alicianabilla_gatya @khansaalmiragatya_caca," tulisnya.
Dia menuturkan, pada puncak arus balik esok, pengelola Bandara Soetta juga mengantisipasi adanya penumpukan yang terjadi pada sejumlah titik di Bandara Soetta.
"Antisipasi penumpukan tentu ada, trennya akan terjadi (penumpukan) di area convenyor atau bagasi, serta sisi daratnya yakni area keluarnya penumpang dari bandara, seperti parkir, atau pick up dan drop off area," jelas dia.
Untuk itu, Angkasa Pura juga terus berkoordinasi dengan stakeholder terkait, seperti pihak maskapai, avsec (aviation security), hingga kepolisian guna mengatur lalu lintas pergerakan orang di periode arus balik nanti.
"Peningkatan koordinasi tentunya kita lakukan, seperti ke maskapai soal jadwal penerbangan, serta ke pihak polisi soal pengaturan arus lalu lintas di sisi darat bandara atau keluarnya kendaraan para penumpang dari bandara," tutup Awaludin.
Baca juga:
Strategi Angkasa Pura II Pastikan Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran 2022
Menteri BUMN, Menhub dan Menko PMK Tinjau Arus Balik Lewat Udara pada H+2 Lebaran
30.000 Perantau Diprediksi Datang ke Jakarta Usai Libur Lebaran 2022
Tips untuk Pemudik Agar Kemacetan di Tol Tak Terulang Saat Arus Balik
Sempat Lancar, Jalur Bandung-Cianjur Kembali Macet hingga Malam
Ini Skema Antisipasi Kemacetan Arus Balik Menuju Pelabuhan Bakauheni