Antisipasi banjir, ratusan tentara bangun 5 posko di Semarang
"Belasan posko akan didirikan di kantor kelurahan yang terdampak banjir," kata Taufiq.
Memasuki musim penghujan pada tahun ini, ratusan Babinsa dikerahkan untuk mengantisipasi bencana banjir di Semarang, Jawa Tengah. Ratusan prajurit dalam waktu dekat bakal membangun posko banjir di lima kecamatan.
Dandim 0733 BS, Letkol Inf M Taufiq Zega, mengatakan TNI akan membangun posko utama penanggulangan banjir di Kodim dan di beberapa posko di daerah-daerah rawan bencana.
"Belasan posko akan didirikan di kantor kelurahan yang terdampak banjir dan tanah longsor saat memasuki musim penghujan tahun ini. Posko-posko tersebut bakal dibangun di Kecamatan Tugu, Mangkang, Gunungpati, Genuk dan Semarang Utara," terang Taufiq, di Semarang Jawa Tengah, Senin (17/11).
Untuk saat ini, pihaknya telah mengecek kesiapan fisik setiap prajurit dalam mengatasi bencana banjir di Ibu Kota Jawa Tengah. "Kami akan memantau penanggulangan banjir di Semarang lewat posko utama yang dibangun di halaman Kodim," terang Taufiq.
Lebih lanjut, Taufiq menguraikan, potensi bencana angin kencang disertai hujan lebat kini menjadi ancaman serius bagi warga Semarang. Sebab, dia mengaku menemukan sejumlah pohon tua rawan roboh tersapu puting beliung.
"Makanya, hal-hal semacam ini harus diantisipasi secepatnya. Kami juga meningkatkan kewaspadaan banjir dengan berkoordinasi bersama Pemerintah Kota Semarang. Terlebih lagi, sekarang sudah mulai memasuki musim pancaroba," ujarnya.
Baca juga:
BPBD Semarang kerahkan ribuan personel hadapi longsor & banjir
Cegah abrasi, Kota Semarang bangun sabuk pantai 4,8 kilometer
Jarang diperbaiki, kios Terminal Terboyo rusak kena air rob
Atasi air rob, Terminal Terboyo Semarang bakal dipugar
AP I usul airport tax Bandara Ahmad Yani Rp 95 ribu/penumpang
Ganjar akan bangun tanggul raksasa atasi banjir di Semarang
-
Di mana banjir terjadi di Semarang? Banjir terjadi di daerah Kaligawe dan sebagian Genuk.
-
Kenapa banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
-
Kapan banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
-
Dimana saja banjir terjadi di Semarang? Sejumlah wilayah yang terdampak banjir antara lain Jalan Kaligawe di Kelurahan Muktoharjo, Kelurahan Tambakrejo, Kelurahan Sambirejo, Kelurahan Krobokan, dan Kelurahan Kudu.
-
Apa saja yang terdampak akibat banjir di Semarang? Genangan banjir yang ada di Semarang cukup bervariasi antara 20 hingga 70 cm. Sejumlah wilayah yang terdampak banjir antara lain Jalan Kaligawe di Kelurahan Muktoharjo, Kelurahan Tambakrejo, Kelurahan Sambirejo, Kelurahan Krobokan, dan Kelurahan Kudu.
-
Bagaimana kondisi banjir di Semarang? Genangan banjir yang ada di Semarang cukup bervariasi antara 20 hingga 70 cm.