Atalia dan Adik Eril Jemput Kedatangan Jenazah di Soekarno-Hatta
Saat ini rombongan keluarga dan jenazah Eril, dalam perjalanan menuju Indonesia dari Bandara Doha, Qatar.
Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya dipastikan datang menjemput jenazah sang putra Emmeril Khan Mumtadz atau Eril di Human Remains Transit Lounge, cargo jenazah Bandara Soekarno-Hatta. Atalia bakal datang bersama adik Eril, Camillia Laetitia Azzahra.
"Bu Atalia dan adik Eril, akan datang menjemput ke sini. Sehingga bersama-sama rombongan dan jenazah akan membersamai untuk bertolak ke gedung Pakuan," kata kakak kandung Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman, Minggu (12/6).
-
Kapan Ridwan Kamil dan Atalia mengirimkan doa untuk Emmeril Kahn Mumtadz? Tepat di hari ini 25 Juni 2024, almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril anak Ridwan Kamil ulang tahun.
-
Di mana Ridwan Kamil dan Atalia mengirimkan doa untuk Emmeril Kahn Mumtadz? Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya mengirimkan doa untuk anak pertamanya itu langsung di sungai Aare, Swiss.
-
Mengapa Ridwan Kamil dan Atalia mengirimkan doa untuk Emmeril Kahn Mumtadz di sungai Aare? Mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) tersebut terbang ke Swiss minggu lalu untuk mendoakan sang putra di lokasi terakhir Eril menghembuskan nafas.
-
Acara apa yang dihadiri oleh Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, dan Ameena? Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar telah menjadi salah satu pasangan selebriti yang berpartisipasi dalam meramaikan acara Istana Berbatik pada hari Minggu (1/10) yang lalu.
-
Bagaimana Atta, Aurel, dan Ameena tampil di acara Istana Berbatik? Bertiga terlihat serasi dengan memakai baju batik bermotif senada. Kesan mewah dan elegan terpancar jelas dalam penampilan mereka.
-
Siapa yang berdoa di sungai Aare untuk Emmeril Kahn Mumtadz? Selain Ridwan Kamil dan Atalia, terlihat juga Zahra yang turut berdoa di sungai Aare.
Setelah tiba di gedung Pakuan, jenazah Eril kembali disalatkan keluarga besar dan warga Bandung. Ridwan Kamil akan memimpin langsung salat jenazah itu.
"Setibanya di sana (Bandung) Ridwan Kamil akan memimpin keluarga besar mensalatkan jenazah A Eril. Setelah salat jenazah dengan keluarga besar, publik diberikan kesempatan di gedung Pakuan mulai pukul 23.00 sampai pukul 08.00 mensalatkan atau mendoakan Eril," kata Erwin.
Erwin mengungkapkan saat ini rombongan keluarga dan jenazah Eril, dalam perjalanan menuju Indonesia dari Bandara Doha, Qatar. Diperkirakan jenazah Eril dan rombongan keluarga tiba di Human Remain transit lounge Bandara Soetta, sekitar pukul 15.45 WIB.
Saat ini, loung transit human remains cargo jenazah Bandara Soetta, terus didatangi pelayat yang merupakan pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten. Terlihat, ketua umum PSSI, Komjen Purn Muchamad Iriawan hadir di transit lounge cargo jenazah.
Sementara, dua mobil ambulance mewah jenis Toyota Hi Ace dan Alphard B333 CIW telah siap di area parkir kargo jenazah untuk membawa jenazah Eril dari Bandara Soetta menuju Bandung.
Baca juga:
Skema Pengawalan Jenazah Eril Sore Ini, Dari Bandara hingga ke Bandung
Persiapan Pemakaman Jenazah Eril, Keluarga Ridwan Kamil Sudah Siapkan Ini
Jenazah Eril Diperkirakan Tiba Sore Nanti, Begini Prosedur Pemulangannya ke Tanah Air
Foto Terganteng Eril, Jepretan Terakhir dari Ridwan Kamil
Jenazah Eril Tiba Pukul 15.45 WIB di Terminal Kargo Bandara Soekarno-Hatta