Bendungan Tukul Diresmikan, Jokowi Harap Ketahanan Pangan di Pacitan Menguat
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan Bendungan Tukul memiliki peran sangat penting dalam pengendalian banjir.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendungan Tukul di Desa Tukul, Kabupaten Pacitan, Provinsi Jawa Timur. Dia berharap keberadaan Bendungan Tukul bisa memperkuat ketahanan pangan di Pacitan.
"Saya harap dengan berfungsinya Bendungan Tukul di Pacitan ini akan menjadi infrastruktur yang penting memperkuat ketahanan pangan dan memperkuat ketahanan air," katanya saat memberikan sambutan, Minggu (14/2).
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Mengapa pembangunan Bendungan Ameroro menjadi penting bagi Jokowi? “Oleh karena itu sejak 2020 dibangun Bendungan Ameroro. Ini adalah bendungan yang ke-40 yang telah kita bangun dan selesai di akhir 2023 lalu. Dibangun dengan biaya Rp 1,57 triliun. Kita harap manfaatnya jauh lebih besar dari uang yang dipakai untuk membangun bendungan.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Di mana Jokowi meninjau persediaan beras? Jokowi dan rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Labuhanbatu dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU. Dia direncanakan mengecek bahan pokok di Pasar Gelugur Rantauprapat, serta meninjau persediaan beras dan menyerahkan bantuan pangan kepada masyarakat.
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
Jokowi meminta pemerintah provinsi Jawa Timur dan kabupaten Pacitan memanfaatkan Bendungan Tukul dengan sebaik-baiknya. Sehingga Bendungan Tukul memberikan nilai tambah bagi Jawa Timur dan keuntungan untuk masyarakat Pacitan.
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan Bendungan Tukul memiliki peran sangat penting dalam pengendalian banjir. Selain itu, bendungan tersebut juga bisa mengairi sawah warga yang ada di Pacitan.
"Bendungan ini sekali lagi memiliki peran sangat penting untuk air irigasi dan penyediaan air baku yang di sini nanti kurang lebih 300 liter per detik. Dan tentu saja ini untuk warganya Bapak Bupati Pacitan," sambungnya.
Jokowi menyebut, Bendungan Tukul memiliki kapasitas tampung 8,7 juta meter kubik. Bendungan ini bisa mengairi sawah sekitar 600 hektar.
"Bendungan ini bisa memberikan manfaat sangat besar yaitu 600 hektar sawah. Sehingga meningkatkan indeks pertanaman dari biasanya satu kali tanam padi dan satu kali tanam palawija menjadi dua kali tanam padi dan satu kali tanam palawija," ujarnya.
Baca juga:
Jokowi akan Resmikan Bendungan Tukul di Pacitan
Tenaga Ahli KSP: Kalau Pemerintah Dikritik, Wajar Ada Pendukung Bereaksi
Indo Barometer: Kalau Jokowi Mau Gibran Capres 2024, Pilkadanya 2022
YLBHI: Penjara Jadi Teror Hukum Orang-orang Kritis
JK: Bagaimana Cara Kritik Pemerintah Tanpa Dipanggil Polisi?