Berjasa saat Pilgub DKI, Ical jadi mentor Anies bidang ekonomi
Anies dan Ical juga banyak membahas tentang kebijakan-kebijakan makro yang berdampak pada dunia bisnis.
Mantan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie tampak hadir dalam konferensi pers kubu Anies Sandi saat pemantauan hitung cepat di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/4) lalu. Saat itu, Prabowo menyebut, Aburizal alias Ical merupakan mentor dari pasangan Anies-Sandi.
Saat dikonfirmasi, Anies pun mengaku, Ical merupakan salah satu mentornya saat masa kampanye Pilgub DKI Jakarta. Kepada Anies-Sandi, Ical banyak membahas perekonomian karena dianggap ahli di bidangnya tersebut.
"Beliau (Ical) banyak bicara tentang perekonomian karena pernah mengelola Kesra (Kementerian PMK saat ini) di pemerintahan," ujarnya.
Tak hanya itu, mereka juga banyak membahas tentang kebijakan-kebijakan makro yang berdampak pada dunia bisnis. Sebab Ical juga pernah menjabat sebagai Ketua Kamar Dagangan Indonesia (Kadin) selama 10 tahun.
"Kebijakan-kebijakan ekonomi makro dengan efek kepada dunia bisnis," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, ada pemandangan berbeda di tengah barisan petinggi partai pendukung Anies Baswedan- Sandiaga Uno saat akan menggelar pidato kemenangan di rumah Jl Kertanegara, Jakarta Selatan. Tampak hadir, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie.