Besok, Jokowi Terbang ke Singapura Bahas Investasi Hingga Human Capital Development
"Masalah investasi merupakan masalah yang juga sangat penting bagi Indonesia dan Singapura. Dan secara konsisten juga pastinya Presiden diharapkan membahas mengenai masalah pendidikan vokasi dengan Singapura," kata Retno.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan terbang menuju Singapura pada Selasa (7/10) besok. Jokowi dijadwalkan menghadiri pertemuan tahunan leaders retreat.
"Saya ingin juga menyampaikan bahwa Insya Allah besok Presiden akan melakukan kunjungan ke Singapura, dan ini merupakan kunjungan dalam rangka pertemuan tahunan leaders retreat," kata Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Senin (7/10).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang ditinjau oleh Jokowi di Kabupaten Keerom? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ladang jagung yang ada di kawasan food estate, Desa Wambes, Kecamatan Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Agenda tahunan tersebut sebelumnya diselenggarakan di Bali. Dalam pertemuan tersebut, Indonesia akan menindaklanjuti kerja sama selama 1 tahun yang lalu.
"Kita memiliki format leaders retreat. Kerja sama dari tahun ke tahun antara 1 leaders retreat dengan leaders retreat lainnya," kata Retno.
Dia menjelaskan dari pertemuan sebelumnya, banyak kemajuan kerja sama yang dicapai. Seperti Kendal Industrial Park dan juga kerja sama di Batam.
"Masalah investasi merupakan masalah yang juga sangat penting bagi Indonesia dan Singapura. Dan secara konsisten juga pastinya Presiden diharapkan membahas mengenai masalah pendidikan vokasi dengan Singapura," kata Retno.
"Karena kita juga sudah memiliki beberapa kerja sama dengan politeknik Singapura mengenai masalah pendidikan vokasi ini. Jadi outlinenya adalah 3, satu terkait tindak lanjut leaders retreat, kedua investasi, ketiga mengenai human capital development," kata Retno menyudahi.
Baca juga:
Menakar Peluang Prabowo Duduki Kursi Menteri Pertahanan
Momen Keakraban PM Belanda dengan Menlu Retno Marsudi
Jokowi Ajak Belanda Kerja Sama Kelapa Sawit Hingga Investasi Infrastruktur Maritim
Soal Kursi Menhan, Jubir Sebut Prabowo Belum Putuskan Koalisi atau Oposisi
Bos BKPM: Presiden Jokowi Masih Bangun Infrastruktur di Periode ke-2
Prabowo Mau Kursi Menhan, Sekjen PPP Bilang 'Kita Saja Belum Jelas'
Jelang Pelantikan Presiden, Pengamanan Rumah Pribadi Jokowi di Solo Diperketat