Tanpa Ganggu APBD, Bupati Eka Salurkan Bansos ke Pekerja di Tabanan yang Kena PHK
Dia berharap bagi tenaga kerja yang di-PHK untuk tak putus semangat dan harus tetap berpikir positif.
Covid-19 berdampak pada bisnis pariwisata di Bali, termasuk Tabanan. Akhirnya, ribuan tenaga kerja bidang pariwisata terpaksa harus dirumahkan dan mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK). Untuk meringankan beban mereka, Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti menyalurkan bantuan berupa sembako, dan bibit cabai.
"Menurut data dinas tenaga kerja, ada 1.112 tenaga kerja yang terdampak covid-19. Dengan diberikan bibit cabai ini nantinya bisa bertumbuh kembang dan bisa menjadi penghasilan baru buat mereka yang tidak memiliki mata pencaharian," ujar Ni Putu Eka Wiryastuti di Gedung Kesenian I Ketut Maria, Rabu (22/7).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Apa yang terjadi pada kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Kasus Covid-19 meningkat di Ibu Kota menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Siapa yang dilibatkan dalam penanganan pandemi Covid-19 dalam disertasi Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung? Analisis ini menawarkan wawasan berharga tentang pentingnya kerjasama antar-sektor dan koordinasi yang efektif antara lembaga pemerintah dan non-pemerintah dalam menghadapi krisis kesehatan.
Bupati menjelaskan, bantuan tersebut disalurkan tanpa menggunakan anggaran APBD tetapi melalui dompet Peduli Tabanan dan CSR bekerja sama dengan yayasan Ekalawya. Dia berharap bagi tenaga kerja yang di-PHK untuk tak putus semangat dan harus tetap berpikir positif.
"Bencana itu kapan saja selalu ada, dari dulu hingga sekarang selalu ada bencana hanya saja beda packaging, beda kemasan. Artinya bencana ini ada untuk membuat kita lebih ingat, lebih eling, lebih cerdas, lebih kuat, ingat atas apa yang telah diberikan oleh Tuhan kepada kita," jelas dia.
"Jangan ikut yang salah dengan berpikir negatif, berpikir pendek. Jangan hanya gara-gara covid-19, kita broken heart, kita harus tetap fight, harus punya jiwa semangat berjuang, berjuang itu juga bagaimana mencapai kehidupan yang damai, selalu memperhatikan protokol kesehatan, jaga keluarga dan lingkungan kita," tambah Bupati.
Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Tabanan, I Putu Santika melaporkan jumlah paket bantuan yang di berikan kepada para pekerja terdampak pandemi covid-19 di Tabanan di antaranya bantuan beras sejumlah 5,06 ton dan bibit cabai sejumlah 10.120 batang untuk 1.012 orang pekerja yang dirumahkan. Ada juga bantuan sembako sebanyak 47 paket kepada 47 orang komunitas gerkatin Tabanan dan 2 buah kursi roda untuk 2 orang penderita cacat.
"Kegiatan ini bertujuan sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Tabanan terhadap para pekerja yang terkena dampak pandemi covid-19, tanpa melihat atau menilai besar kecilnya bantuan yang diberikan," jelasnya.
(mdk/ded)