Cerita Pemudik Terjebak Macet di Jalur Gentong: 2 Jam Enggak Bergerak, Banyak yang Matiin Mesin Mobil
"Karena macetnya parah dua jam sampai enggak gerak," cerita Eko yang terjebak macet
Arus balik lebaran kemacetan terjadi di Jalur Gentong Tasikmalaya
- Terjebak Macet, Cawalkot Tangsel Ini Turun dari Mobilnya Bonceng Motor Demi Temui Pendukung
- Cerita Petugas Damkar 8 Jam Berjibaku 'Lawan' Kebakaran Manggarai, Ternyata Ini Kesulitannya
- Tak Sengaja Terbawa di Mobil, Aksi Pemudik Kembalikan Kucing ke Pemiliknya Ini Tuai Pujian
- Cerita Pemotor Terpaksa Dorong Motor Saat Nekat Terabas Banjir Semarang
Cerita Pemudik Terjebak Macet di Jalur Gentong: 2 Jam Enggak Bergerak, Banyak yang Matiin Mesin Mobil
Kemacetan panjang terjadi di Jalur Gentong, Tasikmalaya, Jawa Barat, saat arus balik Lebaran, Sabtu (13/4) malam.
Kendaraan roda empat yang hendak melintas di kawasan Jalur Gentong nyaris tak bergerak.
Hal ini seperti dirasakan pemudik bernama Eko. Kepada merdeka.com, dia menceritakan sudah kurang lebih dua jam terjebak macet.
"Jadi yang macet itu menuju arah tanjakan Gentong dari Tasik," kata Eko, Sabtu (13/4).
Selama terjebak macet, banyak kendaraan yang sampai mematikan mesin mobilnya.
"Karena macetnya parah dua jam sampai enggak gerak. Orang banyak yang pada matiin mesin pada keluar duduk di luar pada ngopi," ungkap Eko.
Eko mengatakan saat ini dirinya terjebak macet mulai dari Malangbong.
"Sudah parah macetnya dan dari sini (Malangbong) ke Gentong itu masih jauh banget liat di map masih 2 jam lagi," kata Eko.
Sementara itu dilansir dari Antara, Dishub Kabupaten Tasikmalaya mencatat traffic counting lalu lintas volume kendaraan yang melintas dari arah Tasikmalaya menuju Bandung dan Jakarta pada hari lebaran hingga h+2 arus balik sebanyak 165.997 pemudik.