Cerita Ramadan dari balik kokpit si pilot cantik, Sarah Widy
Di sela-sela kesibukannya, Sarah bercerita bagaimana Ia harus menjalani puasa dari balik kokpit dan harus berpindah-pindah dari satu negara ke negara lain.
Setiap profesi pasti memiliki cara dan cerita sendiri dalam menjalani puasa di bulan Ramadan. Tak terkecuali untuk Sarah Widyanti Kusuma, pilot wanita cantik dari maskapai penerbangan Garuda Indonesia Airlines.
Di sela-sela kesibukannya, Sarah bercerita bagaimana Ia harus menjalani puasa dari balik kokpit dan harus berpindah-pindah dari satu negara ke negara lain. Hal itu dirinya rasakan mulai awal Ramadan tiba, di mana Ia harus rela saum jauh dari keluarga.
"Awal Ramadan kebetulan lagi di Chengdu menuju Indonesia," ujar Sarah memulai perbincangan kepada merdeka.com.
-
Siapa saja yang bisa terinspirasi dengan kata-kata bijak Ramadan? Kata-kata bijak ini juga menyampaikan pesan-pesan yang memotivasi untuk meningkatkan amal ibadah, seperti melakukan puasa dengan penuh kesabaran, dan memperbanyak amal kebaikan.
-
Bagaimana kata-kata menyambut bulan Ramadan bisa memotivasi umat? Ungkapan penyambutan ini dapat memotivasi dan menginspirasi individu untuk menjalani bulan suci dengan rasa syukur, kesadaran, dan keikhlasan yang lebih mendalam.
-
Kenapa kata-kata islami tentang kehidupan bisa menjadi sumber inspirasi? Dengan bersumber dari Quran, hadis, dan perjalanan Nabi serta para sahabat, kata-kata Islami adalah sumber inspirasi yang cocok untuk direnungkan.
-
Apa yang dimaksud dengan puisi menyambut Ramadan? Puisi menjadi sarana yang indah untuk mengekspresikan kegembiraan, kerinduan, dan antusiasme menyambut bulan Ramadan. Kata-kata yang dipilih dengan penuh perhatian dapat menciptakan atmosfer yang khusyuk dan mendalam, membangkitkan semangat beribadah dan merenungkan makna spiritualitas.
-
Bagaimana cara meningkatkan motivasi ibadah di awal bulan Ramadan? Meningkatkan motivasi beribadah di awal bulan Ramadan dapat dilakukan dengan beberapa cara berikut:1. Membuat Tujuan yang Jelas: Tetapkan tujuan ibadah yang spesifik dan realistis untuk diri sendiri. Misalnya, target untuk membaca Al-Quran setiap hari, meningkatkan kualitas shalat, atau melakukan lebih banyak amal kebaikan.
-
Mengapa puisi menyambut Ramadan penting? Puisi menyambut Ramadan memiliki peran penting dalam memberikan pesan-pesan positif yang memotivasi umat Muslim untuk menjalani Ramadan dengan penuh kesadaran dan ketulusan.
Mantan kontestan Indonesia Idol ini menuturkan, menjalani puasa sebagai penerbang memiliki tantangan tersendiri. Salah satunya, dibutuhkan kekuatan fisik dan konsentrasi yang harus tetap terjaga selama menjalani tugas sembari berpuasa.
"Tantangannya harus tetap fokus di mana selama terbang kita lebih cepat kehilangan cairan dan oksigen," ujarnya.
Oleh karenanya, ibu satu anak ini rutin berolahraga serta memperhatikan betul makanan dan vitamin yang dikonsumsi ketika sahur.
"Olahraga sama menu sahur dan buka yang benar, konsumsi vitamin juga. Kalau makan enggak benar dan enggak olahraga biasanya saya enggak akan kuat puasa saat kerja," tutur wanita pemegang lisensi pesawat jenis Boeing dan Airbus ini.
"Kalau penumpang kan enggak puasa mungkin enggak apa-apa yah, karena cuma 1-2 hari aja flight-nya. Kalau crew kan setiap hari kerjaannya seperti itu jadi yah tetep harus dijaga staminanya.
Sebagai muslim, Sarah selalu menyempatkan waktu untuk beribadah, termasuk ketika berada di udara dan negara lain. Kata dia, terbang selama berjam-jam bukan alasan untuk meninggalkan kewajiban sebagai muslim. Fotonya saat beribadah di ruang kokpit yang diabadikan rekan penerbangnya pun pernah viral di media sosial
"Alhamdulillah justru banyak yang bisa dilakukan saat terbang, saya bisa tadarusan saat di hotel, dibandingkan jalan-jalan keliling kota, saat mau buka puasa aja saya keluar hotel sambil ngabuburit cari makan untuk buka dan sahur," ungkapnya.
Menjalani profesi sebagai pilot, Sarah juga tak pernah lupa perannya sebagai ibu dari satu anak. Menjalani Ramadan jauh dari keluarga, terkadang membuatnya rindu dengan keluarga.
"Kangen sama keluarga pasti. Tapi, saya tetap punya tanggung jawab di tempat lain selain di rumah, ya tetap harus profesional, saya titipkan anak kepada ibu saya atau kadang sama mertua, jadi saya tenang," pungkasnya.
Selamat bertugas, Sarah!
Baca juga:
Raja Belanda diam-diam bekerja jadi ko-pilot KLM
Pilot maskapai Pakistan malah tidur di kelas bisnis saat terbang
Pilot cantik Afghanistan ini akan terbang keliling dunia sendirian
Mabuk sampai pingsan di kokpit, pilot Slovakia dipenjara 8 bulan
Pilot ini bikin penerbangan ditunda gara-gara curhat perceraiannya
Penumpang Lion Air mengaku lihat pilot merokok di kokpit