Danjen Kopassus ingin prestasi menembak anak buahnya semakin moncer
Karena itu TNI bersama Pemprov DKI membangun lapangan tembak Rama-Sinta di kawasan Makopassus, Cijantung, Jakarta Timur.
Prestasi yang diukir oleh Kopassus salah satunya kejuaraan olahraga menembak. Beberapa kali atlet dari Kopassus meraih kejuaraan menembak di luar negeri.
Oleh karena itu TNI bersama Pemprov DKI membangun lapangan tembak Rama-Sinta di kawasan Makopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Rabu (17/6). Pembangunan lapangan tembak itu dimaksudkan agar para prajurit yang mengikuti kejuaraan tembak bisa lebih berprestasi lagi.
Komandan Jenderal Mayjend Dodi Munardo pada saat peresmian lapangan tembak tersebut mengatakan, Kopassus bersyukur memiliki lapangan tembak. Lapangan ini dibangun berkat kerjasama dengan Pemprov DKI.
"Lapangan tembak yang kita miliki ini atas kerjasama dengan Pemprov DKI. Semoga para prajurit Kopassus yang berlatih di sini bisa membuahkan prestasi di kejuaraan menembak," kata Dodi saat memberikan sambutan pada peresmian lapangan tembak Rama-Sinta di Makopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Rabu (17/6).
"Pada 2008-2014 kontingen Indonesia selalu meraih peringkat terbaik dalam kejuaraan menembak. Hadirnya lapangan tembak Rama-Sinta ini akan menjadi lebih banyak lagi atlet menembak TNI kita mengukir prestasi," imbuhnya.
Doni juga mengungkapkan, puas melihat prestasi atlet menembak TNI angkatan darat yang mengikuti kejuaraan di luar negeri. Dia berharap prestasi tersebut terus dijaga, karena bulan November yang akan mendatang ada kejuaraan menembak di Thailand.
Lantas bagaimana bagi masyarakat yang mempunyai hobi menembak? Menurut Doni, bagi masyarakat sipil yang hobi menembak silakan datang ke lapangan tembak Rama-Sinta. Doni mengatakan, masyarakat sipil boleh latihan menembak di lapangan ini dan tentu harus terdaftar dulu, diteliti dan identitasnya harus jelas.
"Boleh saja bagi masyarakat yang hobi menembak silakan datang pada saat hari libur, kita berusaha menjadi tuan rumah yang baik," ujar dia.
Doni melanjutkan, lapangan tembak ini difasilitasi trek sepeda dan jalan kaki, total jarak tempuh 3,5 kilometer. "Sabtu-Minggu dibuka untuk umum bisa menikmati sepanjang sungai Ciliwung, masyarakat umum silakan menggunakan fasilitasi ini, ada tempat mancing di kawasan Makopassus, silakan bagi yang mau ke sini," pungkasnya.
Baca juga:
Danjen Kopassus ajak sipil berlatih di lapangan tembak Rama-Shinta
Resmikan lapangan tembak, Ahok kagum prestasi TNI di kejuaraan dunia
Lagi, 2 anggota Kopassus jadi tersangka pengeroyokan personel TNI AU
Pasca bentrokan di Karaoke Bima, Kopassus datangkan motivator
Hari ini, Jenderal Moeldoko resmikan penggabungan pasukan elite TNI
Danjen Kopassus mau jadikan putra Serma Zulkifli anak angkat
Ini kronologis perkelahian TNI AU versus Kopassus di Sukoharjo
-
Kapan HUT Kopassus diperingati? Kopassus didirikan pada tanggal 16 April 1952. Selamat ulang tahun ke-72, Kopassus!
-
Apa yang dimaksud dengan HUT Kopassus? Ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Kopassus memiliki makna yang mendalam karena merayakan sejarah, dedikasi, dan jasa-jasa satuan elit militer tersebut dalam menjaga keamanan dan kedaulatan negara.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang menjadi cikal bakal Kopassus TNI AD? Soegito lulus Akademi Militer dan bergabung dengan Korps Baret Merah yang saat itu bernama Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD). Pasukan elite ini menjadi cikal bakal Kopassus TNI AD. Berbagai penugasan tempur pernah dijalani oleh Soegito. Termasuk terjun ke Dili saat Indonesia menyerbu Timor Timur.
-
Kapan HUT Kodam Jaya diperingati? Setiap tanggal 24 Desember diperingati HUT Kodam Jaya.
-
Kapan Kota Tua Jakarta didirikan? Sejarah Kota Tua Jakarta berawal pada 1526, ketika Fatahillah, seorang komandan dari Kesultanan Demak, menyerang Pelabuhan Sunda Kelapa yang merupakan milik dari Kerajaan Pajajaran.