Dapat Penghargaan dari Jokowi meski Pernah Tersangka Korupsi, Ini Kata Hadi Poernomo
Mantan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang juga mantan Dirjen Pajak Hadi Poernomo mendapat penghargaan Bintang Mahaputra Utama dari Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (15/8).
Mantan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang juga mantan Dirjen Pajak Hadi Poernomo mendapat penghargaan Bintang Mahaputra Utama dari Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (15/8).
Hadi pernah terjerat kasus dugaan korupsi dalam proses pemeriksaan keberatan pajak PT BCA Tbk dan pengajuka praperadilan. Gugatannya dikabulkan hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 2014.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Bagaimana Menteri Jokowi yang terjerat kasus korupsi mendapatkan hukumannya? Ia pun divonis 3 tahun penjara oleh majelis hakim Tipikor Jakarta. Mahkamah Agung (MA) menyunat vonis mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo KPK menetapkan Juliari P Batubara sebagai tersangka kasus dugaan korupsi bansos Covid-19. Divonis penjara 12 tahun dan denda Rp 500 juta Terbaru ada Johnny G Plate ditetapkan tersangka dugaan korupsi pengadaan BTS 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kemenkominfo Tahun 2020-2022.
Dia pun tidak mempermasalahkan penghargaannya dengan pengalamannya dahulu. Sebab dia menilai hal tersebut sudah selesai.
"Kami kan sebelumnya sudah selesai. Anugerah ini hanya untuk perjuangan kita. Karena ini bukan kita yang menilai," kata Hadi usai diberikan penghargaan dari Jokowi di Istana Kepresidan, Jakarta Pusat, Kamis (15/8).
Dia mengatakan anugrah tersebut adalah perjuangannya bagaiamana memberantas korupsi. Dan dia berharap bisa memberikan masukan. "Tentu ini berkahnya, kan kita tetap berjuang bagaimana memberantas korupsi dengan sistemik," kata Hadi.
Dia mengatakan bisa perjuangankan untuk membatalkan penetapan tersangka. Kemudian dia juga pernah menggugat Kementerian Keuangan terkait laporan hasil audit investigasi yang terbit pada 17 Juni 2010 yang menjadi dasar KPK menyelidiki kasus pajak BCA. Awalnya, Hadi kalah di Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negera (PT TUN) Jakarta.
"Kerugian negara sudah selesai, selesai semua. Perhitungan kerugian negara sudah dibatalkan negara tahun 2016 atau 2017," lanjut Hadi.
Sementara ditemui ditempat yang sama Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu menjelaskan penghargaan tersebut dapat dari masukan dari Menteri Sosial Agus Gumiwang serta lainnya. Namun nama-nama tersebut kata dia diseleksi kembali.
"Yang dapat itu yang sudah melaksanakan tugas 3 tahun ke atas. Yang 3 tahun ke bawah tidak dapat," kata Ryamizard.
Dia tidak masalah dengan adanya mantan tersangka KPK dalam jajaran penghargaan tersebut. Menurut dia, Hadi sudah selesai proses hukum.
"Udah selesai. Kalau kemudian hari terdapat kekeliruan, nah. Kan 2x menang sudah. Kenapa? MA lagi," ungkap Ryamizard.
(mdk/ded)