Darin Mumtazah kembali jenguk Luthfi Hasan Ishaaq
Darin yang mengenakan gamis dan jilbab hitam itu mengaku tidak membawa barang apapun buat menjenguk suaminya.
Darin Mumtazah, istri ketiga mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Luthfi Hasan Ishaaq, kembali mengunjungi suaminya yang saat ini mendekam di Rumah Tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi cabang Pomdam Jaya, Guntur, Jakarta Selatan. Darin yang mengenakan gamis dan jilbab hitam itu mengaku tidak membawa barang apapun buat menjenguk suaminya yang umurnya terpaut jauh itu.
Kehadiran Darin diketahui saat meminta surat izin membesuk ke KPK. Dia terlihat dikawal salah satu ajudan Luthfi yang kerap menemani saat sidang. Saat ditanya awak media, perempuan berkulit sawo matang dan berparas cantik itu mengakui mau membesuk suaminya.
"Iya mau besuk ke Guntur," kata Darin kepada wartawan di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (2/1).
Saat disinggung mengapa baru akhir-akhir ini menjenguk Luthfi, Darin hanya menjawab singkat. "Kan emang jarang ke Guntur," ujar Darin sembari berjalan.
Darin diketahui menikah dengan Luthfi saat masih menduduki bangku kelas III SMK. Tetapi, saat ini dia telah lulus. Dalam berkas dakwaan, Luthfi sempat mengajak Darin beserta ayah dan ibunya berbulan madu ke Malaysia. Yang membelikan tiket perjalanan bulan madu itu adalah Ahmad Fathanah. Lucunya, tiket itu dibeli melalui agen perjalanan Red Lotus Loyalindo milik Saldi Matta. Saldi Matta adalah adik dari Presiden PKS, Muhammad Anis Matta.
Luthfi juga membelikan Darin mobil Mitsubishi Grandis sebagai hadiah pernikahan. Mobil itu disebut dibeli Luthfi menggunakan komisi pengurusan proyek di Kementerian Pertanian dan dikategorikan sebagai tindakan pencucian uang. Saat ini mobil itu disita KPK.