Data Kemenkes, Pasien Positif Covid-19 58 Persen Laki-laki
Sementara itu, pasien positif yang dinyatakan sembuh dan terbebas dari Virus Corona bertambah 69 Orang. Dari data tersebut, tercatat ada peningkatan jumlah pasien sembuh dibanding hari sebelumnya.
Juru Bicara pemerintah dalam Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan pasien positif Covid-19 didominasi jenis kelamin laki-laki. Dengan perbandingan 58 persen laki-laki dan 42 persen perempuan.
"Kalau kita melihat data ini maka proporsi laki-laki 58 persen, wanita 42 persen. Artinya memang lebih banyak yang laki-laki yang menderita Covid-19 ini," kata dia saat konferensi Pers di Gedung BNPB, Jumat (1/5).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Pria yang akrab di sapa Yuri, juga mengumumkan jumlah pasien positif yang dinyatakan meninggal mencapai 800 orang.
"Jika dilihat angka proporsi meninggal maka 66 persen adalah laki-laki dan 34 persen adalah perempuan," ujar dia.
Sementara itu, pasien positif yang dinyatakan sembuh dan terbebas dari Virus Corona bertambah 69 Orang. Dari data tersebut, tercatat ada peningkatan jumlah pasien sembuh dibanding hari sebelumnya.
"Per hari ini 69 pasien terkonfirmasi sembuh. Sehingga total keseluruhan pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 1.591 orang,” ucap dia.
Yuri menerangkan, keberhasilan untuk membendung Covid-19 sangat mempengaruhi beban perawatan di rumah sakit pasien.
"Semakin sedikit pasien yang dirawat akan semakin ringan beban kita, artinya kalau kita tidak berhasil mengendalikan penularan ini maka angka sakit akan meningkatkan dan beban layanan rumah sakit akan semakin berat," ujar dia.
Yuri tak henti-hentinya mengingatkan untuk berpola hidup sehat.
"Tingkatkan imunitas diri kita dengan sabar, tenang, tidak panik, istirahat cukup dan teratur. Oleh karena itu perlu untuk kita pahami betul bahwa untuk menjadi sehat, untuk menjadi tidak sakit, itu adalah upaya kita sekalian," tandas dia.
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Menaker Prediksi Masih Ada 1,2 Juta Pekerja Terdampak Virus Corona
Mulai 3 Mei, PLN Gratiskan Tarif Listrik Bisnis dan Industri Kecil Selama 6 Bulan
Negatif Rapid Test, ABG di Banjarnegara Ternyata Positif Covid-19
Akal-akalan Pemilik Toko bukan Sembako di Bandung Agar Tak Ditutup Satpol PP
Dua Pabrik di Bekasi Tutup Sementara karena Buruh Terpapar Virus Corona
CEK FAKTA: Hoaks Elisa Granato Relawan Uji Coba Vaksin Corona Meninggal Dunia