Di mata teman sesama TNI, Serda Yogi dikenal sebagai sosok humoris
Serda Yogi tidak pernah ingin menyusahkan teman-temannya. Apalagi saat kekurangan uang.
Almarhum Serda Yogi Risci Sirait, anggota TNI yang menjadi korban tewas helikopter jatuh di Sleman, dikenal sebagai sosok yang humoris. Teman satu angkatan Almarhum di TNI, Serda Farhan K.S, mengaku sangat kehilangan Almarhum.
"Dia anaknya humoris, saat kita lelah ada saja tingkah lakunya yang buat kita ketawa," ujar Serda Farhan K.S, saat ditemui merdeka.com di rumah duka Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilodong, Depok, Minggu (10/7).
Selain itu, kata dia, Serda Yogi merupakan sosok yang berprestasi.
"Saya kenal dia waktu di penjurusan, dia selalu dapat ranking. Jenius, baik dan selalu bisa buat kita tawa mas," ujarnya.
Dia mengatakan, Yogi tidak pernah ingin menyusahkan teman-temannya. Apalagi saat Yogi kekurangan uang.
"Waktu itu kita tugas di luar, saya lupa. Dia itu enggak pernah ngomong kalau enggak ada duit. Akhirnya saya ajak dia ke rumah keluarga saya saja. Katanya tidak mau nyusahin temannya," katanya.
"Kehilangan pasti, apalagi dia selalu bisa buat teman-teman semangat walaupun lagi capek," pungkasnya.