Di media sosial beredar meme Fachrurozi sebagai gubernur 'hoak'
Ahok disandingkan dengan Fachrurozi yang dituliskan 'Hoak'.
Tidak terima Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjadi Gubernur DKI Jakarta, Front Pembela Islam (FPI) kemudian melantik Fahrurrozi Ishaaq sebagai gubernur versi mereka. Fachrurozi Ishaq yang merupakan Ketua Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ) dilantik di depan gedung DPRD DKI Jakarta.
Pelantikan Fachrurozi sebagai gubernur tandingan kemudian mendapat komentar beragam dari warga. Sebagian besar dari mereka menganggap aneh pelantikan pria yang ingin disapa Bang Rozi tersebut.
Dari pantauan merdeka.com, Senin (8/12), pelantikan Fachrurozi sebagai gubernur tandingan oleh FPI kemudian menjadi bahan lelucon di media sosial. Dalam sebuah meme yang menyandingkan Ahok dengan Fachrurozi, di bawah gambar gubernur tandingan tersebut dituliskan 'Hoak', yang merupakan plesetan dari kata 'Hoax'.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Apa yang ingin ditampilkan film tentang Ahok? Dalam cerita ini, kita akan melihat bagaimana Ahok menjadi sosok yang kita kenal sekarang dan hubungannya dengan ayahnya, Kim Nam, seorang pengusaha tambang di Belitung Timur.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
"Morning pk Ahok dan pk Hoak," tulis akun @trionitawarman.
Merasa ingin beda dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), ia rela bekerja tanpa digaji. Ia mengklaim pelantikannya gubernur tandingan di depan Gedung DPRD konstitusional karena dipilih dan ditunjuk oleh rakyat.
Fachrurozi juga sempat menjadi perhatian saat dirinya terbukti belum membayar iuran warga. Saat dikonfirmasi hal itu, pria yang ingin disapa dengan sebutan Bang Ozi itu menanggapi santai. Menurutnya, masalah itu tak perlu jadi persoalan besar.
Baca juga:
Kinerja gubernur tandingan tolak disamakan dengan Jokowi-Ahok
Gubernur tandingan Ahok gengsi pakai istilah 'blusukan'
5 Cerita lucu gubernur tandingan Ahok, Fahrurrozi Ishaq
Ini gaya Gubernur DKI Jakarta tandingan Fahrurrozi pilihan FPI
Usai obral visi misi, Bang Rozi minta restu ibu-ibu pengajian