Dibatasi dan ada agen nakal, Elpiji di Purwakarta langka dan mahal
Pemkab Purwakarta hanya menjanjikan mencabut izin agen elpiji nakal.
Kelangkaan gas elpiji tiga kilogram terus terjadi di Purwakarta, Jawa Barat. Kondisi itu diperparah dengan harga yang kini mencapai Rp 24 ribu per tabung.
Kasubag Sarana Prasarana Perekonomian Pemda Purwakarta, Dani Abdurahman mengatakan, kelangkaan berimbas pada melonjaknya harga disebabkan oleh kurangnya pasokan bagi wilayah Purwakarta. Kondisi itu tidak sebanding dengan jumlah penduduk.
"Dari jumlah penduduk yang sekarang mencapai 900 ribu, Purwakarta hanya mendapat tujuh juta tabung. Kalkulasi perbandingannya hanya 0,6, dari seharusnya 0,8 atau 8 juta tabung per tahun," kata Dani, di kantor Pemkab Purwakarta, Selasa (19/4).
Kondisi itu juga tidak sebanding dengan jumlah Usaha Kecil Menengah terus berkembang di Purwakarta. Apalagi, kini banyak warga pengguna gas 12 kilogram beralih memakai gas ukuran 3 kilogram.
"Iya migrasinya cukup tinggi," ujar Dani.
Selain itu, diduga banyak agen penyalur nakal menjual gas elpiji di atas harga eceran tertinggi (HET), Rp 19 ribu per tabung, dari seharusnya Rp 16 ribu per tabung. Alhasil, hal itu membikin harga di tingkat pengecer, seperti di warung, menjadi mahal dengan kisaran Rp 24 ribu per tabung. Dikatakan Dani, terkait masalah itu, dia hanya menjanjikan segera mengambil tindakan, yaitu dengan mencabut izin operasinya.
"Pangkalan yang menjual harga di atas standar kita akan segera ditindak. Kita cabut izin operasinya. Kami telah memiliki data lengkap untuk semua pangkalan," tambah Dani.
Adapun upaya dalam mengatasi kelangkaan gas elpiji di Purwakarta, Dani berharap agen penyalur juga mulai memasarkan gas elpiji ukuran lima kilogram.
"Sehingga pangkalan tidak hanya menjual elpiji 3 kilogram, tapi juga bertugas menjual yang ukuran 5 kilogram atau elpiji non subsidi," tutup Dani.
Baca juga:
Alami kelangkaan, elpiji 3 Kg di Purwakarta tembus Rp 24.000/tabung
Panggil ambulans di Purwakarta kini bisa pakai aplikasi SEMAR
Trik Dedi Mulyadi pertahankan kelestarian budaya di Purwakarta
Bupati Dedi larang sekolah di Purwakarta lakukan study tour
Bupati Dedi lolos jerat laporan hina agama dari kelompok pengajian
-
Apa yang diklaim dapat menghemat gas elpiji 3 Kg dalam video yang beredar? Dalam tayangannya, perekam video menyatakan bahwa mengelem karet tabung akan membuat gas lebih tahan lama.
-
Bagaimana cara yang diklaim dapat menghemat gas elpiji 3 Kg dalam video tersebut? Awalnya sang perekam mengambil rubber seal atau karet segel yang berada di lubang tabung gas kemudian membalurinya dengan lem G, perekam video kemudian memasukkan kembali karet segel ke tempat semula.
-
Kapan Pertamina menambahkan pasokan LPG 3 kg? Pertamina terus memantau kebutuhan LPG 3 Kg hingga masa libur Lebaran selesai.
-
Kenapa Pertamina menambah pasokan LPG 3 kg? Tambahan pasokan LPG 3 Kg ini dilakukan untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan masyarakat seiring Ramadan dan Idulfitri 1445 H.
-
Bagaimana Pertamina memastikan pasokan LPG 3 kg aman? Pertamina Patra Niaga memastikan stok LPG 3 Kg aman berada di level 14-15 hari. “Pertamina terus memonitor kebutuhan LPG 3 Kg hingga akhir Lebaran dan kita lakukan penambahan ke daerah yang memang membutuhkan” ujar Irto.
-
Berapa banyak LPG 3 kg yang ditambahkan Pertamina? Pertamina melalui anak usahanya,PT Pertamina Patra Niaga, telah menambah pasokan LPG 3 kilogram (Kg) sebanyak 22.087 Metrik Ton atau setara dengan 7.36 juta tabung.