Mencicipi Renyah Gurihnya Kue Tapel, Leker Asli Cirebon yang Ada Sejak Abad ke-18
Harum kelapa dari Kue Tapel amat terasa. Jajanan ini murah, enak dan nagih. Wajib dicoba.
Harum kelapa dari Kue Tapel amat terasa. Jajanan ini murah, enak dan nagih. Wajib dicoba.
Mencicipi Renyah Gurihnya Kue Tapel, Leker Asli Cirebon yang Ada Sejak Abad ke-18
Saat ingin menyantap jajanan tanpa minyak, kue tapel khas Cirebon bisa jadi alternatifnya.
-
Dari mana asal Kue Petulo Kembang? Kue petulo kembang ini berasal dari Provinsi Jawa Timur.
-
Kue tradisional apa yang terbuat dari tepung ketan? Kue Klepon Labu KuningBahan-bahan:200 gram labu kuning kukus, haluskan200 gram tepung ketan100 gram gula merah, sisir halus1/2 sdt garam2 lembar daun padan, buat simpulair secukupnya untuk merebusBahan taburan:1/2 butir kelapa, diparut1/4 sdt garam1 lembar daun pandan Cara membuat:1. Campur labu kuning, tepung ketan, dan garam. Uleni hingga bisa dipulung.
-
Kenapa kue talam Betawi jadi makanan populer? Kue talam diperkirakan menjadi makanan rakyat yang diadopsi dari banyak budaya, dan cocok dengan lidah orang Indonesia.
-
Apa yang membuat Kue Takjil istimewa? Kue takjil, dengan keberagaman rasa dan bentuknya, menjadi pilihan favorit untuk memulai buka puasa setelah seharian menahan lapar dan dahaga.
-
Kapan Kue Lebaran Tradisional digemari? Kue Lebaran tradisional masih menjadi primadona banyak orang.
-
Apa itu Kue Geplak Betawi? Bentuknya tidak sebesar roti Belanda ataupun tart yang saat itu banyak dijual di toko-toko.Meski demikian, kue ini punya banyak penggemar tak terkecuali dari kalangan Belanda itu sendiri.
Cita rasa gurih, harum dan sedikit manis berpadu jadi satu di tiap porsinya. Belum lagi teksturnya cukup unik, yakni renyah di luar dan lembut di dalam, membuat Kue Tapel mirip kue leker. Kue Tapel ini wajib dicicipi sebagai alternatif camilan murah dan sehat di kota udang. Berikut selengkapnya.
Sudah ada sejak abad ke-18
Jajanan Kue Tapel terbilang lawas. Konon kue ini pertama dibuat oleh masyarakat Tionghoa sebagai bawaan ke Klenteng sejak abad ke-18. Makanan ini mulanya jadi hidangan di acara-acara tertentu, dan lambat laun mulai disukai oleh masyarakat di sekitar Cirebon. Dikutip dari laman Disbudpar Kota Cirebon, Senin (21/8), kue ini mulanya populer oleh warga keturunan Tionghoa di Kecamatan Jamblang.
Harum kelapa
Dari segi bahan, Kue Tapel dibuat dari campuran antara tempung ketan serta parutan kelapa halus.
Memasaknya dilakukan di atas wajan berbahan tanah liat, sehingga memunculkan rasa khasnya. Saat baru matang, Kue Tapel langsung menghasilkan aroma harum dari kelapa dan tepung ketan yang gurih dan nikmat.
Diberi campuran pisang dan gula merah
Menurut salah satu penjual di kawasan Pagongan, Pekalangan, Lena, resep Kue Tapel tidak banyak diubah sejak dulu. Kue Tapel biasanya tersedia dalam dua varian, pertama original tanpa tambahan isi, dan yang kedua diberi potongan pisang dan irisan gula merah. Selain di Pagongan, Kue Tapel juga bisa dijumpai di pasar-pasar tradisional Kota Cirebon.
Asal usul nama Tapel
Untuk asal usul nama, Kue Tapel diyakini berasal dari proses memasaknya yakni ditapel di atas wajan tanah liat.
Jika diartikan, tapel merupakan proses menempel-nempelkan adonan hingga pipih dan merata. Cara ini yang membuat Kue Tapel matang sempurna. Untuk satu porsinya, Kue Tapel dijual Rp7.000 dengan rasa original maupun diberi isian pisang dan gula merah.