Ridwan Kamil Tawarkan Warga Kampung Bayam jadi Konseptor Program Pertanian Kota
Ridwan Kamil (RK) mengatakan menyiapkan program pertanian kota saat bertemu warga Kampung Bayam.
Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) mengatakan menyiapkan program pertanian kota saat bertemu warga Kampung Bayam. Jika jadi gubernur terpilih, dia bakal menerbitkan peraturan gubernur (Pergub) terkait program itu.
Program itu ditawarkan RK kepada warga Kampung Bayam saat bertandang ke hunian sementara di Jalan Tongkol, Pademangan, Jakarta Utara, Kamis (21/11).
“Saya juga ada program membuat namanya pertanian kota karena saya temukan banyak lahan-lahan kosong di Jakarta, tapi milik swasta. Nah nanti saya mau bikin peraturan gubernur,” kata RK.
Dia bilang melalui peraturan itu, tanah warga yang tak dipakai bakal dipinjam untuk dijadikan lahan pertanian. Program ini juga diharapkan bisa mengurangi polusi di Jakarta.
“Barang siapa tanahnya belum dibangun, negara akan meminjamnya untuk jadi pertanian. Nanti ada nilai ekonomi dan bisa ngurangin polusi kan begitu,” jelas dia.
Dia menawarkan, warga korban gusuran Jakarta International Stadium (JIS) itu menjadi konseptor pertanian kota yang ia gagas tersebut. Nantinya, ujar RK Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta juga bisa berkoordinasi dengan pihak swasta.
“Nanti Kampung Bayam aja yang jadi konseptor, bagaimana mengelola lahan pertanian tidak hanya di tempat itu, tapi di tempat-tempat lain yang nanti kita koordinasikan ya,” kata dia.