Diperiksa KPK soal suap Bank Banten, Adde Rosi bungkam kepada media
Selain Adde, ada tujuh saksi yang juga anggota DPRD Banten yang rencananya bakal diperiksa KPK.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memanggil Adde Rosi Khaerunnisa terkait kasus dugaan suap pendirian Bank Banten. Anggota DPRD Banten tersebut tiba di Gedung KPK pukul 13.30 WIB.
Begitu tiba, Adde yang datang seorang diri langsung memasuki Gedung KPK dan memilih bungkam kepada media.
Kabag Pemberitaan dan Publikasi KPK yakni Priharsa Nugraha mengatakan Adde Rossi Khaerunnisa datang untuk diperiksa terkait proses pengesahan APBD Banten.
"Pemeriksaan seputar proses pengesahan APBD," kata Priharsa kepada awak media di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (11/1).
Selain Adde, ada tujuh saksi yang juga anggota DPRD Banten yang rencananya bakal diperiksa yaitu Ananta Wahanan, Iman Sulaiman, Ade Suryana, Sri Hartati, Hasan Maksudi, A Zaini dan Muhlis. Mereka diperiksa untuk saksi bagi tersangka Ricky Tampinongkol.
Adde mengenakan pakaian kemeja putih dan mengenakan jilbab putih toska motif bunga.