Ditangkap di Malaysia, WNI pelaku bom panci di Bandung dideportasi
Kapolri Jendral Tito Karnavian mengatakan bahwa dirinya sudah melakukan pertemuan dengan pihak Malaysia. Hal itu dilakukan terkait untuk pemulangan satu orang terduga teroris yang ditangkap oleh pihak Malaysia.
Satu orang terduga teroris yang tertangkap di Malaysia diduga terkait dengan bom panci di Bandung, Jawa Barat, pada beberapa waktu lalu. Satu orang tersebut ditangkap di Malaysia beberapa lalu.
Kapolri Jendral Tito Karnavian mengatakan bahwa dirinya sudah melakukan pertemuan dengan pihak Malaysia. Hal itu dilakukan terkait untuk pemulangan satu orang terduga teroris yang ditangkap oleh pihak Malaysia.
-
Kapan Hari Korps Cacat Veteran Indonesia diperingati? Pada tanggal 19 Mei setiap tahunnya, pemerintah Indonesia secara nasional memperingati Hari Korps Cacat Veteran Indonesia.
-
Kapan HUT Korps Marinir TNI AL diperingati? Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Apa yang dibantah oleh TNI AD terkait video viral penganiayaan di Bandung? TNI Angkatan Darat (AD) membantah terkait narasi disampaikan pemuda inisial Y terduga pelaku penganiayaan yang mengaku sebagai keponakan dari Mayor Jenderal Rifky Nawawi.
-
Di mana banjir bandang ini terjadi? Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi meminta bantuan dana Rp1,5 triliun untuk penanganan bencana alam banjir bandang di daerahnya.
"Yang jelas sudah ditangkap oleh Malaysia. Hari Sabtu pekan lalu saya ke Malaysia dan berbicara dengan kepolisian Malaysia. Mereka siap untuk mendeportasi ke Indonesia," kata Tito di di Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (12/12).
Kendati demikian, Mantan Kepala BNPT ini belum bisa membeberkan terkait satu orang terduga teroris tersebut terkait kasus Bom Panci Cicendo atau Buah Batu. Selain itu, Tito sudah menyuruh Kepala Densus 88 Antiteror, Irjen Pol Muhamad Syafii, ke Malaysia untuk membicarakan teknis pemulangan terduga teroris tersebut.
"Kemarin Kepala Densus sudah berangkat ke sana untuk membicarakan teknisnya," ucapnya.
Mantan Kapolda Metro Jaya ini pun menyatakan bahwa penangkapan tersebut tidak terkait dengan ancaman. Menurutnya hal ini hanya kegiatan rutin serta peningkatan pengamanan jelang Natal dan Tahun Baru.
"Jadi sekali lagi operasi ini kita lakukan, disamping kegiatannya rutin tetapi juga peningkatan dalam rangka untuk mewaspadai Natal dan Tahun Baru. Tapi sekali lagi sampai hari ini tidak ada info ancaman, tidak ada," tandasnya.
Sementara itu, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto menambahkan bahwa kepulangan WNI terduga teroris yang ditangkap di Malaysia akan dideportasi pada hari ini Selasa (12/12). Meskipun dia merupakan terduga teroris, tapi dia tetap merupakan Warga Negara Indonesia (WNI).
"Dalam waktu dekat kemungkinan hari ini sudah dibawa ke Indonesia dengan mekanisme nanti akan diatur, karena dia warga Indonesia maka kita bisa menerima dia di remisi Indonesia atau di pesawat Indonesia," ujar Setyo.
Baca juga:
Kapolri sebut penangkapan terduga teroris di daerah terkait bom panci di Bandung
Rekonstruksi rencana bom di Braga, pelaku 20 menit di tengah keramaian
Rekonstruksi bom panci, polisi hadirkan tersangka teroris di kafe Braga
5 Terduga teroris Bandung yang dibekuk mentor Agus pelaku bom panci
Teroris bom panci di Bandung komunikasi dengan JAD via telegram