Ditangkap saat pesta sabu, Bupati Ogan Ilir dibawa ke Jakarta
Pelimpahan tersebut lantaran penangkapan dilakukan oleh BNN Pusat.
Setelah melakukan pemeriksaan awal dan tes urine, Bupati Ogan Ilir Ahmad Wazir Noviadi dan empat orang yang dinyatakan positif menggunakan narkoba dalam sebuah penggerebekan Minggu (13/3) malam, langsung diterbangkan ke Jakarta. Kasus ini dilimpahkan ke Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat.
Pantauan merdeka.com, kelima pelaku digiring keluar kantor BNN Sumsel menuju dua unit mobil yang disediakan, sekitar pukul 10.00 WIB. Mereka keluar dari BNNP Sumsel dengan pengawalan ketat petugas.
Bupati Ogan Ilir satu mobil bersama pelaku DA, sedangkan tiga pelaku lain masuk ke mobil lain. Semua pelaku hanya tertunduk tanpa memberikan komentar. Mereka sibuk menutupi wajah agar tidak terekam kamera.
Nampak Bupati Ogan Ilir yang mengenakan kaos biru menutup wajahnya dengan handuk kecil berwarna merah muda.
Kepala BNN Provinsi Sumsel, Brigjen Iswandi Hari mengungkapkan, para pelaku langsung diterbangkan menuju Jakarta melalui Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.
"Hari ini kelima pelaku langsung bawa ke BNN pusat," ungkap Iswandi, Senin (14/3).
Menurut dia, pelimpahan tersebut lantaran penangkapan dilakukan oleh BNN Pusat. Dalam penggerebekan itu, pihaknya hanya melakukan back up.
"Yang menyidik BNN pusat karena mereka yang menggerebek, kita hanya back up saja," ujarnya.
Baca juga:
Bupati Ogan Ilir diduga pesta sabu dengan 2 PNS dan penjaga rumah
Diduga pesta sabu, Bupati Ogan Ilir & sejumlah orang dibekuk BNN
BNN gerebek rumah orang tua Bupati Ogan Ilir, 1 orang diamankan
-
Kapan Panca Wijaya Akbar menjabat sebagai Bupati Ogan Ilir? Pasangan ini terpilih untuk menjalankan pemerintahan di Kabupaten Rokan Ilir periode 2021-2026 mendatang.
-
Siapa saja yang menjadi narasumber dalam diskusi terbuka Otorita IKN? Digelar secara online lewat Zoom pada Jumat (29/12/2023), diskusi ini 3 Deputi sebagai narasumbernya.
-
Apa yang diterima oleh Bupati OKU Timur? Bupati OKU Timur Lanosin, M.T. meraih penghargaan dari Kementerian Pertanian (Kementan) yang diserahkan melalui Gubernur Sumsel Herman Deru di Desa Srimulyo, Madang Suku II, Sabtu (16/9).
-
Kapan Tanri Abeng menjabat sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN? Selanjutnya pada tahun 1998 ia ditunjuk oleh Presiden Soeharto sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN dan dilanjutkan dengan jabatan yang sama di Kabinet Reformasi Pembangunan pimpinan Presiden Habibie.
-
Kapan program POV bersama Kepala Otorita Nusantara, Bambang Susantono, tentang IKN disiarkan? Acara ini akan disiarkan pada Minggu 14 Januari 2024 jam 06.00 WIB di SCTV dengan membedah berbagai fakta menariknya!
-
Bagaimana AKBP Ichsan Nur menerima penghargaan? Melalui video singkat milik akun TikTok @pujiprayitno_21, AKBP Ichsan Nur berbagi momen bahagia. Dia baru saja mendapat piagam Bintang Nararya dari Presiden. Piagam tersebut nampak diberikan langsung oleh salah satu anak buah di lokasi tugas.