Ditemani Gubernur Edy, Jokowi Beli Bawang dan Jeruk di Pasar Balige Sumut
Ditemani Gubernur Edy, Jokowi Beli Bawang dan Jeruk di Pasar Balige Sumut. Setelah menyalami dan menyapa masyarakat di Pasar Balige, Jokowi mampir di salah satu kios yang menjual bawang. Di sana, mantan Wali Kota Solo itu membeli bawang dan sayur-sayuran.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi blusukan ke Pasar Balige Toba Samosir Sumatera Utara. Ditemani Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Jokowi membeli bawang dan sayur-sayuran di Pasar Balige.
Berdasarkan pantauan, Jokowi yang mengenakan kemeja berwarna putih tiba bersama Ibu Negara Iriana di Pasar Balige pada pukul 08.30 WIB. Kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun langsung disambut meriah oleh para pedagang dan pengunjung Pasar Balige.
-
Kapan Eddy Meijer bertemu dengan Presiden Joko Widodo? Pada saat tersebut, Eddy berjumpa dan bersalaman dengan Presiden Joko Widodo yang turut hadir mengenakan kemeja batik.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
-
Kapan Presiden Joko Widodo menyelesaikan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada? Masuk kuliah pada 1980, ia berhasil menyelesaikan pendidikannya 5 tahun berselang.
"Pak Jokowi, Pak Jokowi, Pak Jokowi, sini Pak... Pak Jokowi," teriak para pedagang Pasar Balige meminta Jokowi mampir ke kios miliknya,
Jumat (15/3).
Setelah menyalami dan menyapa masyarakat di Pasar Balige, Jokowi mampir di salah satu kios yang menjual bawang. Di sana, mantan Wali Kota Solo itu membeli bawang dan sayur-sayuran.
Jokowi kemudian kembali melihat-lihat barang yang dijual di pasar tersebut. Dia pun berhenti di toko buah dan membeli jeruk 2 kilogram.
Setelah berkeliling Pasar Balige sekitar 45 menit, Jokowi pun kembali melanjutkan rangkaian kunjungan kerjanya ke SMK Negeri 1 Balige. Jokowi diagendakan akan membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada para pelajar.
Kemudian, dia akan melaksanakan Salat Jumat di Masjid Balige. Sore harinya, Jokowi beserta rombongan akan melanjutkan rangkaian kunjungan kerja ke Kota Medan melalui jalur udara dan mendarat di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang.
Capres petahana itu akan mengakhiri lawatan di Sumatera Utara dengan mengunjungi Kabupaten Sibolga. Di sana, dia direncanakan meresmikan Pelabuhan Sibolga. Jokowi dan rombongan kembali ke Jakarta menggunakan pesawat kepresidenan pada Minggu 17 Maret 2019 sore.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Lagi Minum Kopi, Jokowi Didoakan Dua Periode oleh Ibu-Ibu di Toba Samosir
'Jokowi Harus Panggil Agum Gumelar dan Tuntaskan Kasus Penculikan 98'
Habiskan Malam di Balige, Jokowi Nikmati Kopi Rp 7.000 Kedai Partungkoan
PDIP Ingatkan Bahar bin Smith, Jokowi Tak Pernah Intervensi Hukum
TKN Soal Ancaman Habib Bahar: Dia Dipenjara Karena Kelakuannya Sendiri
Diresmikan Presiden Jokowi, KEK Tanjung Kelayang Serap Investasi Rp 489 Miliar