Diterjang hujan abu, Yogyakarta seperti kota mati
Jarak pandang dengan menggunakan sepeda motor hanya sekitar 1-3 meter.
Hujan abu melanda membuat Kota Yogyakarta seperti kota mati. Tidak aktivitas di sepanjang Jalan Malioboro. Toko-toko tutup dan rumah-rumah warga juga terkunci rapat.
Pantauan merdeka.com, Jumat (14/2), di jalan tidak banyak warga yang beraktivitas. Hanya beberapa motor dan mobil saja yang tampak berjalan dengan sangat hati-hati. Sementara itu jarak pandang dengan menggunakan sepeda motor hanya sekitar 1-3 meter.
Sejumlah pertokoan yang biasanya ramai, kini sampai tutup dan tidak ada pengunjung. Bahkan beberapa pom bensin tutup karena kondisi abu yang begitu pekat bertaburan di udara.
Pihak kepolisian dan dibantu sejumlah relawan melakukan pembersihan dengan menyemprotkan air di Malioboro. Namun hal tersebut tidak berdampak banyak, karena abu yang begitu tebal tetap kembali membuat jalan tertutup.