Dua orang diperiksa terkait teror bom di kediaman politikus Golkar
Dua orang diperiksa terkait teror bom di kediaman politikus Golkar. Kepala Kepolisian Resor Jayapura Kota AKBP Marison Tober Hamonangan Sirait mengatakan, sudah dua orang saksi yang dimintai keterangan terkait aksi teror bom di rumah petinggi Golkar Papua. Teror bom rakitan tersebut terjadi Kamis (13/10) dini hari.
Kepala Kepolisian Resor Jayapura Kota AKBP Marison Tober Hamonangan Sirait mengatakan, sudah dua orang saksi yang dimintai keterangan terkait aksi teror bom di rumah petinggi Golkar Papua. Teror bom rakitan tersebut terjadi pada Kamis (13/10) dini hari.
"Selain saksi korban, Pak Marthinus Werimon, sekuriti salah satu perumahan juga sudah dimintai keterangan," kata AKBP Marison Tober Hamonangan Sirait yang akrab disapa Tober di Kota Jayapura, Jumat (14/10).
Menurut dia, pihaknya belum bisa memastikan apakah aksi teror itu ada hubungannya dengan Pilkada Kota Jayapura. Sebab kepolisian masih mempelajari Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dan keterangan para saksi.
"Belum, nanti kami lihat pengembangannya. Kalau kami sudah mendapatkan pelakunya, siapa dia, siapa yang menyuruh, nanti baru bisa simpulkan," kata dia.
Sementara ciri-ciri pelaku, kata Mantan Kapolres Keerom itu, akan disampaikan setelah punya bukti lengkap dan kuat, melalui penyidikan dan penyelidikan.
"Nanti kami sampaikan. Kalau ada info pengendara motor matic yang berboncengan, kan belum tentu juga sebagai pelakunya, mungkin pas dia lewat lalu bunyi, bisa juga. Nanti kami selidiki dulu, yah," kata dia seperti diberitakan Antara.
Sementara itu, Kasat Brimob Polda Papua Kombes Pol Mathius Fakihiri menduga bahwa serpihan bom yang ditemukan di depan rumah petinggi Golkar Papua berupa pipa dan berupa tali plastik, tidak mempunyai daya ledak kuat.
"Kalau ada isian itu bisa (merusak), tapi kalau ini tidak ada isian. Ini hanya menggunakan daya untuk menakuti dengan media pipa, kalau ada isian pasti banyak yang jebol," tandasnya.
Baca juga:
Pelemparan bom di rumah politikus Golkar diduga terkait Pilkada
Bom di rumah politikus Golkar diteliti di Puslabfor Polda Sulsel
Bom yang meledak di rumah politikus Golkar Papua diduga rakitan
Polisi buru 2 pemotor diduga pelempar bom ke rumah politikus Golkar
Rumah politikus Golkar di Jayapura dilempar bom
-
Kapan Bojonegoro menjadi ibukota Provinsi Jawa Timur? Ada sejumlah daerah yang sempat menjadi Ibu Kota Jawa Timur selain Kota Surabaya. Daerah-daerah ini menjadi pusat pemerintahan Jatim sejak 11 November 1945 hingga 24 Desember 1949.
-
Kapan Ki Joko Bodo meninggal? Pada 22 November 2022, ia tutup usia di usia 58 tahun.
-
Kapan HUT Kodam Jaya diperingati? Setiap tanggal 24 Desember diperingati HUT Kodam Jaya.
-
Kapan Bumi terbentuk? Dengan mengukur usia bebatuan di bulan, dan meteorit yang ditemukan di Bumi, para ilmuwan memperkirakan Bumi terkonsolidasi 4,54 miliar tahun lalu.
-
Apa yang ditinjau oleh Jokowi di Kabupaten Keerom? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ladang jagung yang ada di kawasan food estate, Desa Wambes, Kecamatan Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.