Elma Theana sadar Padepokan Aa Gatot lebih banyak mudaratnya
Meski merasa salah, Elma tetap menampik bila selama sembilan tahun itu disebut mengikuti ajaran sesat.
Aktris senior Elma Theana dikenal sebagai orang dekat Gatot Brajamusti alias Aa Gatot, mantan guru spiritualnya. Selama sembilan tahun Elma pernah berkecimpung dengan padepokan binaan Aa Gatot di wilayah Sukabumi. Belakangan, setelah berhasil 'lepas', Elma menyadari bahwa apa dilakukan selama ini banyak ruginya.
Elma menceritakan ini kepada Teddy Syah. Hasil wawancara ini diunggah ke akun youtube, Kamis (1/9) kemarin, dengan judul 'Eksklusif! Pengakuan Jujur Elma Theana'.
Dalam video, perempuan kelahiran 3 Oktober 1974 itu menyadari bahwa selama ini keluarganya selalu diabaikan. Alasan saat itu, kata Elma, lantaran dirinya merasa nyaman ketika bergabung dengan padepokan Aa Gatot. Apalagi sang guru kala itu tidak pernah melarang untuk meninggalkan keluarga.
"Akhirnya saya belajar di sini, di sana, ternyata saya salah. Walaupun saya merasa itu benar, tapi saya salah, Itu tadi manfaat dan mudaratnya, saya (merasa) lebih banyak mudaratnya. Dan ikut kesadaran untuk tidak ke sana lagi," kata Elma.
Meski merasa salah, Elma tetap menampik bila selama sembilan tahun itu disebut mengikuti ajaran sesat. Namun, dia mengakui selama bergabung kalai itu merasa bahwa Ketua Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) sekaligus guru spiritualnya merupakan sosok hebat.
"Pokoknya saya waktu apa-apa berpikirnya harus ke sana, segala sesuatu apapun tak ada yang lebih hebat dari Aa (Gatot)," ungkapnya.
Elma juga enggan membeberkan lebih detail mengenai aktivitas selama di padepokan bersama Aa Gatot. Menurutnya, pengalaman itu merupakan bagian privasinya di masa lalu dan menjadi catatan kehidupannya. "Kalau diungkit-ungkit akan membawa gibah yang panjang," tegasnya.
Adik Elma, Sonni Septian, mengakui kehidupan kakaknya selama sembilan tahun begitu menyesatkan. Kehidupan Elma di mata keluarga laiknya orang berbeda. Elma bahkan hanya sebentar bila kembali ke rumah dan hanya memberikan uang kepada anaknya.
Menurut Sonni, ada kebiasaan unik biasanya sebelum kakaknya itu kembali ke padepokan. Elma, kata dia, pasti pergi ke pusat perbelanjaan dan memborong pelbagai macam kebutuhan. "Nanti beli apa saja, biar di bawa ke sana," ujar Septian.
Lebih parah lagi, kata Septian, Elma juga menjadi tidak pantas ketika menghadapi ibundanya. Apalagi ketika keluarga menyinggung mengenai kegiatannya di padepokan bersama Aa Gatot.
"Nanti Kak Elma ceramah, dibenerin semua soal Aa (Gatot)," terang Septian. "Saat itu merasa itu jalan hidupnya yang terbaik. Enggak peduli sama keluarganya. Tapi tetep saja ngerasa dirinya bener," tambahnya.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Apa alasan Ello mengonsumsi narkoba? Dalam podcast YouTube Daniel Mananta, Marcello Tahitoe bercerita tentang pengalamannya bersentuhan dengan narkoba.“Waktu itu gue masih muda banget dan orang tua gue itu benar-benar hands on ke karir gue. Jadi gue ngerasa kayak butuh ruang, tapi nggak bisa,” kata Ello, dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network pada 15 November 2022.
-
Siapa yang merasa kecewa dengan kakaknya yang terjerat narkoba? Di sisi lain, Aditya Zoni merasa kecewa dengan kakaknya yang kembali terjerat narkoba.
-
Siapa yang ditangkap terkait perkara narkoba 70 kg? Bareskrim Polri menangkap calon anggota legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tamiang berinisial S, terkait perkara tindak pidana narkoba.
-
Apa yang terjadi jika seseorang kecanduan narkoba? Bukan hanya itu, narkoba bisa menimbulkan ketergantungan atau adiksi alias kecanduan yang berujung mengancam nyawa penggunanya.
Baca juga:
Fakta terbaru dan mencengangkan soal kasus narkoba Gatot Brajamusti
Ditanya Apakah Pengajian Aa Gatot Sesat? Ini Jawaban Ketua RW
Aa Gatot saat rumah digeledah: Kenapa ya Allah bisa begini
Hanya HP Reza Artamevia yang tak disita, ini kata polisi
Dihipnotis Aa Gatot, Elma Theana sampai gadaikan rumah Sendiri
Adik Elma Theana sebut Aa Gatot bisa berubah jadi 5 orang