Fadli Zon sebut Jokowi pencitraan jadi imam salat di Afghanistan, ini kata relawan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Imam salat Zuhur di Afghanistan. Jokowi menjadi Imam dan makmumnya adalah Presiden Afghanistan, Ashraf Ghani serta para Ulama Afghanistan dan Ulama Nahdlatul Ulama (NU).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Imam salat Zuhur di Afghanistan. Jokowi menjadi Imam dan makmumnya adalah Presiden Afghanistan, Ashraf Ghani serta para Ulama Afghanistan dan Ulama Nahdlatul Ulama (NU).
Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, hal yang biasa bagi Jokowi menjadi Imam. Sebab Jokowi merupakan Imam atau pemimpin bagi rakyat Indonesia. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu menilai menjadi Imam salat bisa menjadi salah satu bentuk pencitraan yang baik bagi Jokowi.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
"Dan Imam itu harus bisa membawa apa yang diharapkan, jadi saya kira kalau jadi Imam bagus-bagus saja. Saya kira itu pencitraan yang baguslah," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (30/1).
Menanggapi hal itu, Yanes Yoshua Frans, Ketum Wira Lentera Jiwa (WLJ) sebuah organisasi relawan pendukung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tak habis pikir dengan penilaian Fadli tersebut. Menurut Yanes, tak gampang untuk dipercaya untuk mengimami salat petinggi negara Afghanistan.