FOTO: Ini Penerima Merdeka Awards 2023 Program Inovatif Pendampingan UMKM
UMKM merupakan pondasi bagi perekonomian nasional. Di satu sisi, pelaku UMKM rentan tergilas dengan perekonomian digitalisasi.
Usaha mikro kecil menengah (UMKM) merupakan pondasi bagi perekonomian nasional. Di satu sisi, pelaku UMKM rentan tergilas dengan perekonomian digitalisasi.
FOTO: Ini Penerima Merdeka Awards 2023 Program Inovatif Pendampingan UMKM
Usaha mikro kecil menengah (UMKM) merupakan pondasi bagi perekonomian nasional. Bahkan, Kementerian Koperasi dan UKM mencatat, kontribusi UMKM terhadap PDB Nasional sebesar 60,5 persen.
Data tersebut menunjukkan bahwa UMKM yang ada di Indonesia sangat potensial untuk dikembangkan hingga dapat berkontribusi lebih besar lagi bagi perekonomian.
- FOTO: Merdeka Awards 2023, Kementerian Ketenagakerjaan hingga Kementerian Pertanian Raih Penghargaan Program Inovatif untuk Negeri
- Daftar Penerima Merdeka Awards 2023 Program Inovatif Pendampingan UMKM
- Inovasi untuk Negeri Bawa BSI Raih Merdeka Awards 2023
- Selalu Hadirkan Inovatif Pertanian, Mentan Raih Merdeka Awards
Di satu sisi, pelaku UMKM rentan tergilas dengan perekonomian digitalisasi.
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Teten Masduki menyampaikan bahwa pemerintah daerah perlu berperan lebih agresif dalam pendampingan terhadap UMKM lokal, khususnya di ekonomi digital.
"Kata kunci inovasi dan teknologi terutama teknologi digital, mutlak harus dapat terintegrasi dalam budaya keseharian kita," kata Teten saat menyampaikan sambutan dalam Merdeka Awards 2023 yang digelar di SCTV Tower, Rabu (30/8).
Atas upaya yang telah dilakukan, merdeka.com memberikan apresiasi terhadap enam pemerintah daerah dalam Merdeka Awards 2023 kategori Program Inovatif Pendampingan UMKM. Berikut daftar penerima pada kategori ini;
1. Kabupaten Paser
Kabupaten Paser memiliki LPDB yang membantu permodalan UKM dengan sistem peminjaman hingga Rp4 miliar. Pemerintah Kabupaten Paser juga memiliki aplikasi UMKM TaKa dan aplikasi SIPD P3DN.
2. Kota Bontang
Pemerintah Kota Bontang menyediakan modal bagi UMKM melalui UMKM center. Pemkot Bontang juga memiliki dua sistem perizinan yang sudah online untuk memudahkan pelaku UMKM sistem perizinan elektronik (Si Peri Etnik) dan aplikasi perizinan digital.
Pemkot Bandar Lampung mengalokasikan anggaran per tahun untuk memberikan pinjaman tanpa bunga ke pelaku UMKM dalam hal promosi Pemkot Bandar Lampung memiliki gedung pusat penjualan UMKM lungsir Terminal Sukaraja diubah menjadi pusat pemasaran UMKM pemkot juga membidani lahirnya aplikasi BajuBodo dan MBIZMarket.
5. Kabupaten Ogan Komering Ilir
Pemkab Ogan Komering Ilir memiliki aplikasi e-commerce dan marketplace untuk memaksimalkan promosi UMKM. Sejumlah produk UMKM kini bisa ditemukan di minimarket Pemkab menggandeng perusahaan ritel.
Pemkot Probolinggo meluncurkan kartu E-UMKM tanda identitas bagi pelaku UMKM untuk mendapatkan kepastian dan perlindungan berusaha. Sementara itu, terkait pemasaran aplikasi Umik Hebat adalah e-commerce lokal yang menyediakan berbagai produk khas UMKM.
5. Kota Probolinggo
PNM juga memiliki program pengembangan kapasitas usaha program pembiayaan kelompok perempuan prasejahtera untuk memberdayakan dan memberikan pendampingan pelaku UMKM.
6. PT. Permodalan Nasional Madani (PNM)
Sebagai informasi, perhelatan Merdeka Awards 2023 merupakan tahun ketiga merdeka.com memberikan apresiasi bagi pihak yang berkontribusi melakukan langkah konkret demi inovasi negeri.
Merdeka Awards 2023 diadakan pada Rabu 30 Agustus 2023 Pukul 14.00-18.00 WIB di Auditorium SCTV Tower Lantai 8 Jalan Asia Afrika, Jakarta Pusat.
Merdeka Awards adalah Inspirasi Indonesia. Sebuah ajang penghargaan dan apresiasi kepada mereka yang telah memberikan sumbangsih bagi kemajuan negeri dan kemanusiaan.