FOTO: Momen Erupsi Gunung Ruang Jadi Tontonan Warga
Erupsi terbaru Gunung Ruang menjadi tontonan orang-orang di pulau terdekat. Padahal, Gunung Raung saat ini berstatus Level IV atau Awas.
Erupsi terbaru Gunung Ruang menjadi tontonan orang-orang di pulau terdekat. Padahal, Gunung Raung saat ini berstatus Level IV atau Awas.
FOTO: Momen Erupsi Gunung Ruang Jadi Tontonan Warga
Gunung Ruang kembali mengalami erupsi pada Jumat (19/4/2024) sore waktu setempat. Muntahan material abu vulkanik keluar dari kawah gunung yang berlokasi di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, tersebut. Ronny Adolof Buol/AFP
Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan bahwa kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah selatan. Ronny Adolof Buol/AFP
Selain itu, tinggi kolom abu teramati kurang lebih 400 meter dari puncak Gunung Ruang. Ronny Adolof Buol/AFP
- FOTO: Aksi Relawan Evakuasi Anjing dan Kucing Terlantar di Desa-Desa Terdampak Erupsi Gunung Ruang
- FOTO: Dihantui Ancaman Tsunami Dampak Erupsi Gunung Ruang, Ribuan Warga Selamatkan Diri Naik Kapal TNI
- FOTO: Pantauan Gunung Ruang, Dampak Letusannya Berpotensi Picu Tsunami 25 Meter
- FOTO: Penampakan Erupsi Gunung Ruang Sulawesi Utara Setelah 22 Tahun Tertidur
Erupsi terbaru Gunung Ruang ini menjadi tontonan orang-orang di pulau terdekat dengan Gunung Ruang. Ronny Adolof Buol/AFP
Diketahui, status Gunung Ruang saat ini masih berada di Level IV atau Awas. Pihak terkait meminta masyarakat di radius 6 km dari kawah gunung untuk mengungsi ke tempat aman. Ronny Adolof Buol/AFP
Sebuahperahu nelayan berlayar di lautan ketika Gunung Ruang mengalami erupsi dan memuntahkan material abu vulkanik setinggi 400 meter, pada Jumat (19/4/2024). Ronny Adolof Buol/AFP
Sejumlah warga melihat Gunung Ruang mengalami erupsi dan memuntahkan material abu vulkanik setinggi 400 meter, pada Jumat (19/4/2024). Ronny Adolof Buol/AFP