Timnas U-23 Indonesia gagal meraih tiket terakhir ke Olimpiade Paris 2024 usai kalah dari Guinea. Garuda Muda takluk dengan skor 0-1.
FOTO: Wajah-Wajah Tegang Penonton di GBK saat Nobar Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024
Pertandingan playoff Olimpiade Paris antara Timnas Indonesia U-23 melawan Guinea U-23 berlangsung sengit dan mendebarkan. Warga yang ikut nonton bareng (nobar) di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Kamis (9/5/2024) terlihat terbawa suasana. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Suasana tegang pun tampak terlihat jelas dari wajah-wajah para penonton yang datang di kawasan SUGBK Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Ada yang cemas, sedih hingga kecewa karena tim kesayangan mereka Garuda Muda takluk oleh Guinea 0-1. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Seperti diketahui Timnas U-23 Indonesia gagal meraih tiket terakhir ke Olimpiade Paris 2024 usai kalah dari Guinea. Garuda Muda takluk dengan skor 0-1. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Selain ekspresi kesedihan , para suporter dan penonton sempat menyalakan flare. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Advertisement
Suka cita warga juga terlihat, meskipun Timnas Indonesia menelan kekalahan dari Guinea dalam pertandingan playoff Olimpiade Paris Timnas U-23 di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (9/5/2024). Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Reaksi warga saat menyaksikan pertandingan playoff Olimpiade Paris Timnas U-23 Indonesia melawan Guinea melalui videotron di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (9/5/2024). Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Reaksi warga saat dilanda kecemasan menyaksikan pertandingan playoff Olimpiade Paris Timnas U-23 Indonesia melawan Guinea melalui videotron di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (9/5/2024). Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 terasa spesial untuk Timnas Indonesia U-23. Sebab, Tim Garuda Muda selangkah lagi berlaga ke Olimpiade 2024 Paris.
Timnas Indonesia akan melawan Guinea dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024 yang akan berlangsung di Clairefontaine, Prancis, pada Kamis (9/5) besok.
Meski menguasai pertandingan, Indonesia kesulitan untuk menciptakan peluang berbahaya ke gawang China. Hasilnya, Timnas Indonesia kalah 1-2 dari China.