Ganti Komponen, Lion Air Rute Palangka Raya-Surabaya Sempat Delay Berjam-jam
Lion Air JT-681 rute Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya ke Juanda, Surabaya mengalami penundaan terbang lantaran proses penggantian komponen pesawat. Jadwal penerbangan harusnya pukul 11.40 WIB, Sabtu (12/5). Akibatnya, pesawat baru lepas landas pukul 20.20 WIB.
Lion Air JT-681 rute Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya ke Juanda, Surabaya mengalami penundaan terbang lantaran proses penggantian komponen pesawat. Jadwal penerbangan harusnya pukul 11.40 WIB, Sabtu (12/5). Akibatnya, pesawat baru lepas landas pukul 20.20 WIB.
"Dalam memastikan keselamatan dan keamanan penerbangan (safety first), Lion Air menunda keberangkatan dikarenakan pesawat yang akan menerbangkan ke Surabaya harus menjalani penggantian komponen hydraulic system di Palangka Raya. Komponen dimaksud didatangkan dari Denpasar sehingga membutuhkan waktu pengerjaan signifikan," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan yang diterima merdeka.com, Minggu (12/5).
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kapan pesawat Lion Air masuk bengkel untuk perawatan? Jadwal ini mencakup interval waktu, jam terbang, atau jumlah pergerakan (lepas landas dan mendarat) yang harus dipenuhi oleh pesawat udara sebelum masuk bengkel.
-
Apa yang terjadi pada penerbangan Batik Air rute Makassar ke Jakarta yang membuat penumpang panik? Dalam video tersebut terlihat pesawat dalam kondisi gelap dan disebutkan sistem air conditioner (AC) juga mati.
-
Kapan penumpang pesawat Batik Air rute Makassar ke Jakarta mengalami kegelapan dan AC mati? Penumpang Ngamuk Dilansir dari video yang diunggah di akun Facebook Bantampoe, salah seorang penumpang mengaku jika kejadian tersebut terjadi usai pesawat mendarat di Bandara Soekarno Hatta.
Terkait hal ini, Lion Air memberikan kompensasi keterlambatan kepada 212 penumpang berdasarkan aturan dalam PM 89 tahun 2015 tentang delay management.
"Lion Air menyampaikan permohonan maaf atas terganggunya perjalanan JT-681 dan ketidaknyamanan yang timbul," lanjutnya.
Selain itu, Lion Air juga menyediakan fasilitas berdasarkan permintaan penumpang, apabila ada yang akan melakukan pengembalian dana atau perubahan jadwal berangkat menurut aturan yang berlaku yaitu PM 185 tahun 2015 tentang standar pelayanan penumpang kelas ekonomi angkutan niaga berjadwal dalam negeri.
"Lion Air sudah memberangkatkan kembali JT-681 menggunakan armada Lion Air lainnya. Pesawat mengangkut tujuh kru serta 196 penumpang. Pesawat mengudara dari Palangka Raya pukul 20.20 WIB dan sudah mendarat di Surabaya pada 21.28 WIB," pungkasnya.
Baca juga:
Pilot Lion Air Penganiaya Pegawai Hotel Resmi Ditahan Polisi
Kasus Penganiayaan Staf Hotel Oleh Pilot Lion Air Naik ke Penyidikan
Menhub Minta Lion Air Hukum Pilot Yang Aniaya Pegawai Hotel
Staf Hotel Korban Pemukulan Pilot Lion Air Lapor Polisi
Manajemen Hotel La Lisa Akui Pegawainya Dipukul Pilot Lion Air karena Baju Setrikaan
Korban Pemukulan Pilot Lion Air Diminta Lapor Polisi