Geledah Kemendag, polisi bawa setumpuk dokumen terkait dwelling time
Dalam kasus ini, polisi telah menetapkan lima orang sebagai tersangka.
Tim Satuan Tugas (Satgas) Polda Metro Jaya selesai melakukan penggeledahan di lantai 9 Direktorat impor luar negeri Kementerian Perdagangan (Kemendag) dalam kasus korupsi dwelling time di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Penyidik keluar gedung tanpa memberikan komentar apa-apa terkait hasil penggeledahan tersebut.
"Saya yang terakhir," ujar seorang petugas saat masuk ke dalam mobil hitam, Senin (3/8).
Penggeledahan dilakukan untuk mencari dokumen kelengkapan bukti kelima tersangka kasus dwelling time. Terlihat, setumpuk dokumen dan berkas yang disimpan dalam sebuah kardus dibawa oleh anggota Satgas.
"Ini dokumen saja," singkat dia.
Sebelumnya, Ketua Satgas Polda Metro Jaya Ajun Kombes Hengki Hariyadi menegaskan, penggeledahan ini dalam rangka mengembangkan kasus korupsi dwelling time. Pihaknya sejauh ini sudah menetapkan lima orang sebagai tersangka.
"Kami sedang melaksanakan penyidikan berupa penggeledahan terkait pemeriksaan para tersangka di Polda Metro Jaya untuk lengkapi alat bukti untuk tersangka yang diperiksa," terang Hengky di depan Gedung Kemendag, Jl. Medan Merdeka Timur, Jakarta, Senin (3/7).
Menurut dia, penggeledahan bertujuan untuk mencari dokumen yang dimaksud dan terjadi di Direktorat impor Perdagangan Luar negeri yang terletak di lantai 9.
"Penggeledahan lagi proses ya seperti mencari dokumen yang terkait di lantai 9. Fokus di situ," papar dia.
Baca juga:
Mendag 'cuci gudang' copot pejabat tersangkut suap Dwelling Time
Geledah Kemendag, polisi cari bukti baru tersangka dwelling time
Kasus dwelling time, Polda Metro kembali geledah Kemendag
Korupsi dwelling time, Dirjen Daglu akui disuap
Polisi minta PPATK telusuri aliran uang suap dwelling time
Polisi masih memeriksa intensif 2 tersangka korupsi dwelling time
-
Kapan HUT Kopassus diperingati? Kopassus didirikan pada tanggal 16 April 1952. Selamat ulang tahun ke-72, Kopassus!
-
Kapan bahaya Gua Kematian terungkap? Bahaya dari gua kecil ini terungkap secara tidak sengaja saat pembangunan kompleks Recreo Verde sedang berlangsung.
-
Kapan HUT Kodam Jaya diperingati? Setiap tanggal 24 Desember diperingati HUT Kodam Jaya.
-
Dimana kerangka-kerangka manusia abad keenam itu ditemukan? Para ahli arkeologi menemukan situs pemakaman khusus wanita dan anak-anak tepat di bawah permukaan bukit pasir Teluk Whitesands di Kota St David’s, Wales.
-
Kapan Kejagung mulai mengusut kasus korupsi impor emas? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.