Gibran Belum Dilantik Jadi Wali Kota, ASN Solo Terancam Tak Gajian
Kekosongan jabatan Wali Kota Solo dikhawatirkan sejumlah pihak, terutama kalangan aparatur sipil negara (ASN). Pasalnya, jika hingga akhir bulan tak ada pelantikan wali kota atau pejabat wali kota, mereka tidak akan menerima gaji.
Kekosongan jabatan Wali Kota Solo dikhawatirkan sejumlah pihak, terutama kalangan aparatur sipil negara (ASN). Pasalnya, jika hingga akhir bulan tak ada pelantikan wali kota atau pejabat wali kota, mereka tidak akan menerima gaji.
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo berharap segera ada pelantikan atau pejabat wali kota. Meskipun saat ini sudah ada penunjukan Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota, namun jabatan tersebut hanya sebagai pelaksana tugas harian wali kota, bukan menyangkut kebijakan.
-
Siapa yang didampingi Gibran Rakabuming Raka saat mengunjungi warga Solo? Pada kunjungannya di Kampung Mutihan, Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Solo, Jawa Tengah, Gibran datang bersama Respati Ardi-Astrid Widayani.
-
Mengapa Gibran Rakabuming Raka mempersilakan pihak yang menggugat Presiden Jokowi? Gibran mempersilakan saja pihak-pihak yang ingin menggugat ayah kandungnya tersebut."Iya, iya silakan," ujar Gibran saat ditemui di Warakas, Jakarta Utara, Selasa (16/1).
-
Bagaimana Gibran menanggapi kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? "Ya kita tunggu sampai tanggal 20 Maret saja ya," kata Gibran di Balai Kota Solo, Rabu (13/3).Saat disinggung apakah kemenangan di Jawa Tengah tersebut merupakan hasil kerja keras dirinya, Gibran berkilah. "Kita tunggu sampai tanggal 20 aja," tukasnya.
-
Siapa yang mendampingi Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran? Kehadirkan Selvi Ananda, istri dari Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran sebagai Capres dan Cawapres di Gedung Indonesia Arena Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Rabu, (25/10/23) menyita perhatian.
-
Apa yang sebenarnya terjadi dengan Gibran Rakabuming Raka? Penelusuran Setelah dilakukan penelusuran, klaim Gibran Rakabuming Raka ditangkap polisi karena narkoba adalah tidak benar alias hoaks.
-
Bagaimana Gibran disambut saat tiba di kantor Partai Golkar? Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu disambut Lodewijk dan Menpora Dito.
"Plh sudah kita serahkan kepada pak Sekda, harapan saya Plh sesuai dengan aturan yang ada. Plh-nya 7 hari, kalau belum ada pelantikan, harus ada Pj (pejabat wali kota). Karena kalau tidak ada Pj, Teman teman nanti enggak gajian. Karena ndak ada yang menandatangani. Kalau Plh kan enggak punya kewenangan apa-apa," ujar Rudy, Rabu (17/2).
"Harapan saya Pak Gubernur mau melantik pejabat wali kota, mungkin sehari atau dua hari itu penting. Karena akhir bulan nanti belum dilantik, itu PNS enggak gajian nanti," sambungnya.
Rudy menyampaikan, tidak mungkin jika harus meminta tanda tangan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) untuk pencairan gaji ASN.
"Jadi Plh itu sampai dilantiknya wali kota yang baru. Tetapi kalau 7 hari belum ada pelantikan, saya berharap pak Gubernur atas nama Mendagri melantik Pejabat Wali Kota. Karena kalau tidak dilantik, PNS nggak gajian nanti. TPP (Tambahan Penghasilan Pegawai Negeri Sipil) enggak bisa keluar, apa-apa enggak bisa nanti. Kalau belum ada pelantikan, ya mohon maaf, puasa dulu," katanya.
Rudy menambahkan, hal tersebut yang menjadi salah satu tugas pejabat wali kota, agar pembayaran gaji ASN untuk bulan Maret mendatang bisa terlaksana.
Baca juga:
Gibran Belum Dilantik, Sekda Jadi Plh Wali Kota Solo
Ganjar Tunjuk 21 Plh Bupati dan Wali Kota di Jateng
Antisipasi Kekosongan Jabatan Kepala Daerah, Gubernur Sulsel Lantik 10 Sekda Jadi Plh
Kemendagri Persilakan Plh Kepala Daerah Ambil Kebijakan Vaksinasi Covid-19
Masa Kepemimpinan Berakhir, Faida Serahkan Jabatan ke Plh Bupati Jember
Pelantikan Tiga Bupati Terpilih Diundur, Gubernur DIY Tunjuk Plh