Ini titik rawan dijaga 5.630 Brimob saat demo Ahok 4 November
Ini titik rawan dijaga 5.630 Brimob saat demo Ahok 4 November. Polri mengerahkan 5.630 personel Brimob untuk mengamankan demo gabungan organisasi masyarakat (ormas) Islam pada 4 November. Aksi itu mendesak polisi menindaklanjuti laporan dugaan penistaan agama yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.
Polri mengerahkan 5.630 personel Brimob untuk mengamankan demo gabungan organisasi masyarakat (ormas) Islam pada 4 November nanti. Aksi tersebut mendesak kepolisian menindaklanjuti laporan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.
Ribuan personel Brimob diperbantukan (BKO) dari 15 Polda di Indonesia. Nantinya para personel Brimob disebar dibeberapa wilayah seperti Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Bandara Soekarno Hatta.
Di Jakarta Pusat, sebanyak 3.230 personel Brimob dengan jumlah pengamanan terbanyak berada di kawasan Istana Negara dengan 600 anggota Brimob Polda Metro Jaya. Sementara jumlah pengamanan di Balai Kota sebanyak 200 anggota Brimob Polda Jatim.
Di Jakarta Barat sebanyak 200 anggota Brimob Polda Bangka Belitung akan bersiaga di kawasan Taman Anggrek dan Taman Sari. Kemudian 500 personel Brimob dari Polda Sumsel dan NTT masing-masing akan fokus mengamankan lima wilayah di Jakarta Utara.
Lalu di Jakarta Selatan sebanyak 300 anggota Brimob dari Polda Lampung masing-masing akan mengamankan kawasan Blok-M, Kuningan, dan Pondok Indah. Di Jakarta Timur sebanyak 200 personel Brimob dari Polda Bengkulu bersiaga di Pasar Jatinegara, PGC Cililitan dan Cawang UKI.
Kemudian 100 personel Brimob dari Polda Sumatera Barat akan bersiaga di Bandara Soekarno Hatta. Pengamanan siaga dilakukan di kawasan silang Monas, Mabes Polri, Polda Metro, dan PTIK dengan jumlah Brimob bersiaga mencapai 1.100 personel.
Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar membenarkan pihaknya menerjunkan ribuan anggota Brimob untuk mengawal demo tersebut. Diakuinya, Brimob yang diperbantukan itu berasal dari sejumlah Polda di Indonesia.
"Benar, untuk membantu mengawal jalannya unras," kata Boy saat dikonfirmasi merdeka.co, Jakarta, Senin (31/10).
Menurut Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Agus Rianto, pengamanan tersebut bersifat situasional sesuai kebutuhan. "Pengamanan memang kita siapkan, hanya untuk lokasi disesuaikan dengan kebutuhan," kata Agus saat dikonfirmasi merdeka.com, Senin (31/10).
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Apa yang diusulkan oleh Partai Demokrat terkait penunjukan Gubernur Jakarta? Hal senada juga disampaikan Anggota Baleg Fraksi Demokrat Herman Khaeron. Dia mengatakan, pihaknya tetap mengusulkan agar Gubernur Jakarta dipilih secara langsung. "Kami berpandangan tetap, Pilgub DKI dipilih secara langsung. Bahkan wali kota juga sebaiknya dipilih langsung," kata Herman Khaeron.
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
Baca juga:
Takut massa lepas kendali, Amien minta Jokowi selesaikan kasus Ahok
Rapat pejabat Polri, Jenderal Tito singgung demo ormas tolak Ahok
Agus sebut demo 4 November buat Ahok wujud ekspresi masyarakat
8 Ribu polisi akan dikerahkan amankan demo anti-Ahok 4 November
Fadli Zon dan Fahri Hamzah bakal hadir didemonstrasi 4 November
Hadir di masjid serukan demo tanggal 4 November, ini kata Anies
Soal demo anti-Ahok 4 November, ini kata Anies Baswedan