Jadwal penerbangan berantakan, Bandara Ngurah Rai bak terminal
Ribuan orang telantar di bandara karena jadwal penerbangan banyak yang tertunda.
Suasana terminal domestik Bandara Ngurah Rai, Bali, tak ubahnya terminal bus antarkota. Ribuan orang telantar di bandara karena jadwal penerbangan yang tertunda alias delay.
Pesawat Lion Air Denpasar-Malang yang dijadwalkan berangkat pukul 14.00 Wita, tertunda lebih dari 1 jam. Begitu juga dengan sejumlah penerbangan dari maskapai lain.
Sementara penerbangan Lion Air JT 0023 Denpasar ke Jakarta yang seharusnya berangkat pukul 15.00 Wita juga mengalami penundaan. "Belum ada pemberitahuan, kapan akan diberangkatkan, mohon bersabar akan segera kami informasikan," kata seorang petugas wanita di Bandara Ngurah Rai, Senin (21/10).
Pantauan merdeka.com, ribuan orang duduk dan mengantre di pintu-pintu keberangkatan. Sebagian tidur-tiduran di lantai bandara. Suasana cukup ruwet karena para penumpang terus menanyakan kepastian jadwal.
"Sudah satu jam lebih ini belum berangkat," kata Rohmat, seorang penumpang tujuan Malang.
Para petugas di Bandara Ngurah Rai tak memberikan jawaban pasti soal jadwal yang kacau siang ini. "Ada pesawat yang telat datang. Otomatis semua terganggu," kata petugas yang lain.