Jalur mudik alternatif selatan-selatan masih butuh rambu & lampu
Diakui Ganjar, beberapa ruas jalan di jalur Deandels antara Kebumen hingga Purworejo masih rusak di beberapa titik.
Kebutuhan jalur selatan-selatan untuk bisa dilewati kendaraan selama musim angkutan mudik lebaran tahun 2015 diharapkan bisa memecah kemacetan di jalur utara dan tengah. Namun, minimnya rambu-rambu dan penerangan masih menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah untuk mempersiapkannya menjadi jalur alternatif mudik.
Persoalan tersebut disampaikan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat melakukan inspeksi di Terminal Bus Buluh Pitu, Purwokerto, Kamis (25/6).
"Kemarin, sudah saya cek sampai Cilacap, relatif bagus. Cuma kita butuh rambu-rambu, karena cabangannya sehingga banyak yang tersesat. (Untuk) penerangan kurang, belum semuanya dan itu tidak bisa cepat, kita sudah sampaikan Kementerian PU dan Perhubungan," ujarnya.
Selain itu, dia mengemukakan keberadaan jalur Deandels yang membentang dari Kebumen hingga Kulonprogo akan menjadi pilihan pemudik, setelah jalur utara dan tengah padat.
-
Kapan Ganjar Pranowo mulai beruban? Ganjar sendiri mengaku mulai tumbuh uban ketika masih duduk di bangku SMA, pada usia yang belum mencapai 20 tahun.
-
Bagaimana Alam Ganjar mendukung Ganjar Pranowo? Kini semakin dewasa, Alam memberikan dukungan penuh kepada sang ayah yang akan mencalonkan diri sebagai presiden pada tahun 2024. Ia bahkan hadir di berbagai momen penting mendukung Ganjar Pranowo.
-
Kapan Mahfud Md diumumkan sebagai cawapres Ganjar Pranowo? Tepat pada Rabu 18 Oktober 2023, Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri secara resmi mengumumkan Mahfud Md menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Siapa yang digugat oleh Ganjar Pranowo ke MK? Ganjar menyebut, gugatan ke MK penting untuk membuka kecurangan selama proses Pemilu.
-
Kenapa Mahfud Md dipilih sebagai cawapres Ganjar Pranowo? Saya dengan mantap mengambil keputusan untuk bangsa dan negara dengan mengucapkan bismilah, maka cawapres yang dipilih oleh PDIP yang akan mendampingi Ganjar Pranowo adalah Mahfud Md,
"Jadi, jika (jalur) utara sudah tidak bisa, (jalur) tengah sudah tidak bisa, mesti lewat jalur selatan," tuturnya.
Diakui Ganjar, beberapa ruas jalan di jalur Deandels antara Kebumen hingga Purworejo masih rusak di beberapa titik. Untuk mengantisipasinya, ia menginstruksikan perbaikan dengan menutup lubang-lubang jalan di jalur tersebut.
"Untuk selatan-selatan, Jalur Deandels itu sepanjang dari Kebumen sampai Kutoarjo, rusak. Kalau yang ke Cilacap malah bagus. Antisipasinya, yang lubang kita tutup dulu mungkin yang bergelombang saja," ucapnya.