Jembatan di Muara Gembong Dinamakan 'Jembatan Jokowi'
Mantan Gubernur DKI Jakata itu mengakui dirinyalah yang memerintahkan jajarannya agar dibangun jembatan yang lebih baik. Dalam kunjungan kerjanya kali ini, Jokowi berjalan kaki di jembatan hingga menyusuri jalan menuju lokasi tambak untuk panen raya udang.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku tak keberatan jembatan di Kecamatan Muara Gembong Kabupaten Bekasi Jawa Barat diberi nama 'Jembatan Jokowi'. Jembatan yang baru selesai dibangun empat bulan lalu menghubungkan akses dari Desa Pantai Bakti ke Kecamatan Muara Gembong.
"Ya kalau jembatan kecil-kecil gitu enggak apa apa. Saya yang bagian kecil kecil saja lah. Yang penting mobil sudah bisa cukuplah," katanya di Muara Gembong Bekasi Jawa Barat, Rabu (30/1).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Jembatan itu kira-kira memiliki panjangnya 100 meter dengan lebar sekitar 5-6 meter. Jembatan tersebut menggantikan jembatan gantung yang tak dapat dilalui oleh kendaraan roda empat. Saat melakukan kunjungan kerja November 2017, Jokowi sempat menjajal jembatan tersebut menggunakan motor trail.
Mantan Gubernur DKI Jakata itu mengakui dirinyalah yang memerintahkan jajarannya agar dibangun jembatan yang lebih baik. Dalam kunjungan kerjanya kali ini, Jokowi berjalan kaki di jembatan hingga menyusuri jalan menuju lokasi tambak untuk panen raya udang.
Jokowi mengatakan jembatan tersebut merupakan jembatan produksi. Dia tidak ingin produksi udang di tambak tidak bisa dipasarkan hanya karena akses jalannya tidak siap.
"Jangan sampai produksi udang melimpah, tapi mobil gak bisa masuk. Ini sering terjadi, infrastruktur gak siap, produksi siap sehingga produknya mahal. Karena aksesnya gak ada, harus muter kemana-mana. Itu yang ingin kita perbaiki," tutupnya.
Reporter: Lisza Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Kejadian-Kejadian Tak Terduga Dialami Jokowi saat Blusukan
Deretan Terobosan Kebijakan Jokowi untuk Personel TNI
Jokowi: Panen Udang Vaname di Muara Gembong Capai 5 Ton
Ketua DPR Dukung Batas Usia Pensiun TNI Tamtama dan Bintara Diperpanjang
Jokowi Segera Perbaiki SMPN 1 Muara Gembong yang Rusak Parah
Presiden PKS Nilai Cak Imin Berhak Minta Jatah 30 Kursi ke Jokowi