JK dan sejumlah menteri hadir di pembukaan Kongres HMI di Pekanbaru
Sebelum kongres digelar, kader HMI sempat mengamuk di Pekanbaru karena urusan penginapan.
Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ke-29 di Hotel Labersa, Pekanbaru, Riau dibuka hari ini, Minggu (22/11). Acara dimulai sekitar pukul 10.00 WIB.
Dalam acara itu nampak sejumlah pejabat negara turut hadir. Di antaranya Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menkominfo Rudiantara, Menteri Agraria Ferry Mursyidan Baldan, Kepala Bappenas Sofyan Djalil, Menpan RB Yuddy Chrisnandi, Ketua KPU Ria Nurhamin, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menristekdikti Muhammad Nasir, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, dan politikus Partai Golkar, Akbar Tanjung.
Selain itu, pejabat daerah Pemprov riau turut hadir adalah Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rahman. Ribuan peserta kongres baik peserta penuh maupun peserta simpatisan nampak memadati arena acara.
Kongres HMI akan digelar pada 22 hingga 26 November 2015. Acara ini mengangkat tema "Strategi Kebudayaan Himpunan Mahasiswa Islam Untuk Indonesia Berkedaulatan".
Ketua Umum HMI, Muhammad Arief Rosyid Hassan mengatakan, kongres digelar buat membentuk dan melahirkan kader-kader akan menjadi pemimpin di masa mendatang.
"Harapannya, acara ini akan melahirkan kader baru yang bakal menjadi pemimpin bangsa yang lebih baik di masa akan datang," kata Arief.
Meski demikian, gelaran itu tercoreng akibat ulah para kader HMI dari berbagai daerah. Mereka membikin ricuh di Pekanbaru, Riau, lantaran tidak mendapat tempat menginap. Bahkan sebagian dari mereka tidak membayar usai makan saat melintas di Kabupaten Indragiri Hulu.