Jokowi anugerahi pendiri Kosgoro gelar pahlawan nasional
Untuk tahun 2015, ada lima tokoh yang dianugerahi gelar pahlawan nasional.
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tanggal 10 November 2015, Presiden Joko Widodo memberikan gelar pahlawan pahlawan nasional kepada 5 tokoh yang telah dianggap berjasa besar bagi Bangsa Indonesia. Jokowi mengeluarkan Keppres Nomor 116/TK/ Tahun 2015.
Adapun 5 tokoh yang diberi gelar pahlawan nasional oleh Presiden Jokowi di antaranya almarhum Bernard Wilhem Lapian (Tokoh Provinsi Sumatera Utara), almarhum Mas Isman (Tokoh Provinsi Jawa Timur), dan almarhum Komjen (Pol) Dr H Moehammad Jasin (Tokoh Jawa Timur). Kemudian almarhum I Gusti Ngurah Made Agung (Tokoh Provinsi Bali) dan almarhum Ki Bagus Hadikusumo (Tokoh Provinsi Yogyakarta).
Pemberian gelar pahlawan nasional dilaksanakan di Istana Negara oleh Presiden Jokowi. Karena sudah almarhum, yang menerima gelar adalah ahli waris masing-masing.
Benhard Wilhem Lapian merupakan sosok yang ikut berjuang di era kemerdekaan dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia, terutama terlibat aktif dalam peristiwa Merah Putih 14 Februari 1946.
Peristiwa heroik merebut tangsi militer Belanda di Teling Manado itu dilakukan para pemuda dipimpin bawah komando Letkol CH Taulu, Serda SD Wuisan, Bernhard Wilhem Lapian. Bagian biru bendera Belanda disobek, hingga bendera Merah Putih berkibar.
Sedangkan Mas Isman diketahui sebagai pendiri Ormas Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong (Kosgoro), yang merupakan salah satu ormas pendiri Sekber Golkar. Mas Isman merupakan ayah dari mantan Menpora Hayono Isman. Saat era perjuangan kemerdekaan, Mas Isman pernah menjadi komandan pejuang Tentara Pelajar Jawa Timur
Sedangkan I Gusti Ngurah Made Agung merupakan tokoh dari peristiwa perang puputan Badung dalam rangka melawan penjajah Belanda pada 1902-1906 silam.
Kemudian, Ki Bagus Hadikusumo merupakan tokoh Muhammadiyah. Ia menentang perintah penjajah Jepang agar berdoa kepada Dewa Matahari. Ia juga yang merumuskan pokok pemikiran Ahmad Dahlan yang kemudian menjadi mukadimah Anggaran Dasar Muhammadiyah.
Terakhir, Komjen Pol Moehammad Jasin merupakan polisi yang membentuk satuan Brigadir Mobil (Brimob) sebagai satuan elite dan tertua di Kepolisian RI.
"Jadi Presiden telah menerima laporan dari Dewan Gelar Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan. Ketua dewan tersebut adalah Pak Ryamizard Ryacudu," kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Istana, Jakarta, Kamis (5/11).
Baca juga:
4 Pemuda paling berpengaruh selama perang kemerdekaan Indonesia
Khofifah: Kita butuh pemimpin berkarakter luhur
Khofifah: Yang ideolog & filsuf semakin hari tak banyak
Mengenal Djohan Sjahroezah, pejuang pemimpin gerakan bawah tanah
Teladani pahlawan, pelajar nonton film 'Battle of Surabaya'
Jokowi bakal wajibkan anak-anak nonton film Jenderal Sudirman
Dari Bung Karno hingga Jenderal Soedirman 'abadi' di luar negeri
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).