Jokowi ingin jalur kereta ke Bandara Adi Soemarmo segera dikerjakan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan proyek pembangunan jalur rel kereta api (KA) rute Stasiun Solo Balapan menuju Bandara Internasional Adi Soemarmo segera dikerjakan. Mantan wali kota Solo itu menginstruksikan agar pembangunan proyek tersebut mulai dikerjakan paling lambat tahun depan.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan proyek pembangunan jalur rel kereta api (KA) rute Stasiun Solo Balapan menuju Bandara Internasional Adi Soemarmo segera dikerjakan. Mantan wali kota Solo itu menginstruksikan agar pembangunan proyek tersebut mulai dikerjakan paling lambat tahun depan.
"Saya ingin proyek pembangunan rel kereta api dari Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo paling lambat dimulai tahun depan. Jangan diundur-undur lagi," ujar Jokowi di Solo, Minggu (16/10).
Jokowi mengatakan, proyek pembangunan jalur rel KA dari stasiun hingga bandara dapat mendukung perkembangan ekonomi Kota Solo. Mobilitas warga yang pergi dan ingin berkunjung ke Kota Bengawan, menurut Jokowi, cukup tinggi. Sehingga Ia tidak ingin proyek tersebut tak kunjung direalisasikan
"Pokoknya tahun depan harus dimulai, saya pasti memberi dukungan penuh rencana pembangunan jalur kereta api ini," tandasnya.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi saat berkunjung ke Solo mengatakan, pembuatan jalur integrasi moda transportasi Bandara Adi Soemarmo, Stasiun Balapan dan Terminal Tirtonadi akan dilaksanakan selama dua tahun ke depan. Sehingga pada 2018, tiga moda transportasi yang ada di Solo, yakni pesawat terbang, kereta api dan bus akan terkoneksi menjadi satu.
Menurut Menteri, pembuatan jalur kereta akan dilakukan oleh tiga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam bentuk investasi. Yakni PT Kereta Indonesia, Angkasa Pura I dan Adhi Karya.
"Saat ini kami tengah melakukan melakukan studi di tiga lokasi yang akan dipilih sebagai jalur penghubung antara Bandara Adi Soemarmo dengan Stasiun Solo Balapan," jelasnya.