Jokowi: Jangan Sampai Camilan Khas Daerah Indonesia Dicomot Negara Lain
Jokowi lalu menekankan pentingnya pelaku UMKM memiliki hak paten atas produk-produk mereka.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk mematenkan dagangan mereka. Hal ini agar tak ada makanan khas daerah Indonesia yang diambil atau diklaim oleh negara lain.
Hal ini disampaikan Jokowi saat berdialog dengan salah satu pedagang UMKM bernama Asnawati dalam acara Pemberian Nomor Induk Berusaha (NIB) Pelaku Usaha Mikro Kecil Perseorangan di Gedung Olahraga Nanggala Kopassus Jakarta Timur, Rabu (13/7/2022).
-
Kenapa Jokowi ingin Indonesia menjadi produsen dalam industri teknologi? "Kita tidak boleh hanya menjadi penonton, kita tidak boleh hanya menjadi pasar, dan kita harus jadi pemain, menjadi produsen," kata Jokowi.
-
Kapan Presiden Joko Widodo menyelesaikan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada? Masuk kuliah pada 1980, ia berhasil menyelesaikan pendidikannya 5 tahun berselang.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Bagaimana Jokowi ingin mendorong riset dan pengembangan produk teknologi lokal? Jokowi menginstruksikan Kominfo untuk menggandeng perguruan tinggi, perusahaan rintisan atau startup, serta UMKM dalam mendorong riset dan paten, serta mendukung pengembangan dan sertifikasi produk-produk lokal.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
Adapun Asnawati merupakan pedagang UMKM asal Kebayoran Baru Jakarta Selatan. Dia sehari-hari berjualan cemilan khas Minang, Sumatera Barat (Sumbar).
"(Dari) Jakarta Selatan. Tapi mengangkat citra daerah Sumbar, yaitu cemilan khas Minang," kata Asnawati kepada Jokowi, sebagaimana dilihat dari Youtube Sekretariat Presiden, Rabu.
"Cemilan khas Minang itu apa? Nasi padang gitu ya?" tanya Jokowi.
Asnawati lalu menjelaskan bahwa dirinya berdagang sanjai balado yang merupakan keripik singkong diberi cabai. Dia menyebut omset penjualannya mencapai Rp 5.000.000 per bulan.
"Ya nanti boleh, coba (sanjai balado). Berapa omzetnya? tanya Jokowi kembali.
"Omset 5.000.000 per bulan, Pak karena ini masih baru," ucap Asnawati.
Dia menyampaikan produknya sudah mempunyai hak paten di HAKI dan sertifikat halal. Jokowi lalu menekankan pentingnya pelaku UMKM memiliki hak paten atas produk-produk mereka.
"Ya bagus, bagus. Jangan sampai cemilan-cemilan khas daerah kita masing-masing itu hilang atau dicomot oleh negara lain. segera itu dipatenkan, di HAKI kan sehingga menjadi nanti milik kita," jelas dia.
"Hati-hati tempe kita, tapi ada yang pemiliknya bukan di sini tapi di Jepang. Hati-hati hal-hal seperti itu," sambung Jokowi.
Reporter: Lizsa Egeham
(mdk/ray)