Jokowi Minta ASN Layani Masyarakat dan Keluar dari Zona Nyaman
Jokowi menyebut, ASN sudah sangat lama berada pada zona nyaman. Dia berujar, ASN terbelenggu dengan budaya birokrasi feodal.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) mendorong seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Dia tak ingin ASN justru dilayani oleh masyarakat.
"Korpri harus mampu mengajak dan mendorong seluruh ASN, memiliki orientasi yang sama, yaitu memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Harus memiliki jiwa melayani masyarakat, bukan justru minta dilayani oleh masyarakat," katanya Musyawarah Nasional IX Korpri secara virtual, Jumat (28/1).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Jokowi menyebut, ASN sudah sangat lama berada pada zona nyaman. Dia berujar, ASN terbelenggu dengan budaya birokrasi feodal.
"Hal ini terlihat klise, tapi sangat penting dan mendasar karena sudah sangat lama ASN berada pada zona nyaman, terbelenggu oleh warisan budaya birokrasi feodal sehingga menjadikan ASN kurang produktif," ujarnya.
Kepala Negara ingin ASN mengubah budaya tersebut. Keluar dari zona nyaman dan menjadi profesional.
"Budaya ini harus berubah total. ASN Indonesia harus keluar dari zona nyaman menjadi modern dan profesional," pungkasnya.
Baca juga:
Viral Tenaga Honorer Dipukuli ASN di Kantor DLH Cianjur, Ternyata Ini Penyebabnya
Pemkab Humbahas Selidiki Video Viral Diduga ASN Joget Sembari Tenggak Miras
Sri Mulyani Terbitkan Aturan Baru, Pegawai Telat Masuk Kantor Tunjangan Dipotong
Putusan Inkrah, Pemkab Jember Pecat ASN Terpidana Korupsi
Wali Kota Gibran Rombak Ratusan Jabatan ASN
5 ASN Nagan Raya Tolak Vaksinasi, Pemberian Dana Kesejahteraan Ditunda