Jokowi: Pusing Saya Dua Minggu Ini gara-gara Bola
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku pusing selama dua minggu terakhir memikirkan perhelatan Piala Dunia U-20. Bagaimana tidak, Indonesia yang sudah tiga tahun melakukan persiapan akhirnya dicoret FIFA sebagai tuan rumah ajang itu.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku pusing selama dua minggu terakhir memikirkan perhelatan Piala Dunia U-20. Bagaimana tidak, Indonesia yang sudah tiga tahun melakukan persiapan akhirnya dicoret FIFA sebagai tuan rumah ajang itu.
"Urusan bola ini memang pusing saya dua minggu ini gara-gara bola," tutur Jokowi di Kantor DPP PAN, Pancoran, Jakarta Selatan, Minggu (2/4).
-
Mengapa Timnas U-20 Indonesia melakukan pertandingan persahabatan ini? Pertandingan ini menjadi laga persiapan kedua bagi skuad Garuda Muda jelang Piala AFF U-19 dan uji coba Piala Dunia U-20 2025 Chile.
-
Apa yang sedang dihadapi Timnas Indonesia U-20? Timnas Indonesia U-20 akan berhadapan dengan Thailand U-20 dalam ajang Seoul Earth On Us 2024 pada hari Jumat, 30 Agustus 2024.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana Timnas Indonesia U-20 menang melawan Argentina U-20? Meskipun Indonesia sempat tertinggal di babak pertama akibat gol Mirko Juarez Zemlich, Garuda Muda bangkit di babak kedua dengan gol dari Kadek Arel dan penalti yang dieksekusi oleh Maouri Ananda Yves.
-
Kenapa Timnas Indonesia U-20 percaya diri untuk menang? Kemenangan melawan Argentina tentunya meningkatkan semangat para pemain Timnas Indonesia U-20. Bek utama Skuad Garuda, Kadek Arel, bahkan percaya bahwa timnya memiliki peluang untuk meraih gelar juara di turnamen ini. "Saya rasa, kami mungkin bisa meraih kemenangan di turnamen ini. Kami akan terus berusaha keras untuk mewujudkannya," kata Kadek Arel.
-
Timnas U-20 Indonesia akan berhadapan dengan siapa dalam pertandingan persahabatan? Pertandingan friendly match antara Timnas Indonesia U-20 vs Uzbekistan U-20 bakal berlangsung nanti malam Selasa (30/1) pukul 19.00 WIB.
Menurut Jokowi, untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 sangatlah sulit. Sebab, yang mengajukan proposal menjadi penyelenggara tidak hanya satu dua negara, namun puluhan negara, termasuk Indonesia.
"Akhirnya terakhir tiga negara dan kita dipilih. Kita menyiapkan tiga tahun, lapangannya dicek, diperbaiki, dicek lagi, diperbaiki, dicek lagi, tidak semudah itu,” jelas dia.
Segala sesuatunya pun, kata Jokowi, terikat dengan komitmen dan tanda tangan. Termasuk hingga ke tingkat provinsi yang ditunjuk menjadi lokasi penyelenggaraan Drawing FIFA World Cup U20 2023.
"Tapi ya memang itu sudah menjadi kehendak Allah, kita terima untuk pembelajaran ke depan, untuk tidak terjadi lagi. Itu saja yang bisa kita ambil pelajaran dari urusan bola. Tapi haduh pusing, pusing betul ngurus bola. Pusing-pusing," kata Jokowi.
Reporter: Nanda Perdana Putra/Liputan6.com.
Baca juga:
VIDEO: Alasan Shin Tae-Yong Bubarkan Timnas U-20, Usai Batal Berlaga di Piala Dunia
VIDEO: Gagal Main di Piala Dunia, Presiden Jokowi Beri Semangat untuk Timnas U20
Piala Dunia U-20 Batal, Amien Rais: Elektabilitas Ganjar Nyungsep
Jokowi Lima Kali Bilang Pusing Gara-Gara Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia
Ada Jalur Khusus Masuk Polri untuk Timnas U-20
Erick Thohir Pastikan Transformasi Sepak Bola di Indonesia Tetap Berjalan