Kabar bom di Pospol Palmerah hoax, Polres Jakbar siaga satu
Sebelumnya kabar yang beredar, pos polisi di Palmerah juga terjadi ledakan.
Kapolres Jakarta Barat Kombes Rudi Heriyanto Adi Nugroho mengatakan, informasi adanya ledakan di pos polisi Palmerah, Jakarta Barat, sejauh ini tidak benar. Namun demikian, Polres Jakbar menetapkan siaga satu untuk mencegah masuknya pelaku bom bunuh diri.
"Kawasan Palmerah aman, tapi tetap siaga satu," kata Rudi ketika menyambangi pos pol Palmerah, Jakarta Barat, Kamis (14/1).
Sementara itu, untuk mencegat masuknya pelaku di kawasan Jakarta Barat, pihaknya menetapkan siaga satu.
"Jakarta barat siaga satu. Pintu masuk Jakarta barat disiagakan untuk pencegatan terduga pelaku," tutup dia.
Pantauan merdeka.com, pintu masuk arah belakang DPR yang bersebelahan dengan Pospol Palmerah dikunci rapat oleh pamdal DPR. Pejalan kaki dilarang melewati pintu tersebut.
"Hanya jaga-jaga saja apalagi pintu ini ramai keluar masuk orang," kata anggota Pamdal DPR didi Di lokasi.