Kapolda Metro sebut di Tangsel ada kelompok pendukung ISIS
Kapolda mengaku pernah mendengar juga informasi jika pendukung ISIS ini melakukan penembakan pada anggota kepolisian.
Kelompok Islamic State of Iran and Syria (ISIS) mungkin merupakan ancaman bagi seluruh negara, termasuk Indonesia sendiri. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian mengatakan kalau Indonesia khususnya di Jakarta ada kelompok yang mendukung ISIS.
"Tidak bisa berdalih bahwa benar adanya gerakan yang sudah dibentuk oleh ISIS. Kelompok-kelompok yang mendukung ISIS itu ada di daerah Jakarta. Saya tidak menutupi memang ada di daerah seperti Tangerang Selatan dan Pamulang," kata Tito di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu, (25/11)
Tak hanya itu, kata Tito, dirinya pernah mendengar juga informasi jika pendukung ISIS ini melakukan penembakan pada anggota kepolisian. selain itu mereka juga melakukan pemboman tempat ibadah di Cirebon.
"Ada juga waktu itu penembakan polisi dan pemboman di masjid Cirebon," ujar Tito.
Untuk menghindari ancaman teror serupa, Tito akan menyiagakan personelnya dan menggali informasi dari intelijen di lapangan. "Kami mengambil langkah ke depan, mengonfirmasi dan menjejaki (ISIS). Kalau seandainya terlepas ada bom sambil menunggu apakah itu bom atau tidak. Kami tidak boleh lengah, harus tetap lakukan pengamanan," pungkas Tito.