Kapolri klaim berhasil kendalikan kasus sensitif jelang Pemilu
Kapolri klaim berhasil kendalikan kasus sensitif jelang Pemilu. Tito meminta jajarannya agar terus menjaga dan mempertahankan situasi yang kondusif tersebut. Dia berharap, kondusifitas ini bisa terjaga hingga akhir tahun bahkan ketika tahapan Pemilu usai.
Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengklaim institusinya berhasil mengendalikan kasus sensitif yang terjadi jelang Pemilu 2019. Kasus yang dimaksud antara lain soal pembakaran bendera di Garut dan pernyataan soal tampang Boyolali yang memicu reaksi keras dari publik.
"Beberapa kejadian yang sensitif kalau tidak ditangani dengan baik mulai dari peristiwa di Garut, di Boyolali, dan beberapa peristiwa yang sensitif secara politis karena ini masa kontestasi politik, relatif kita bisa kendalikan dengan baik," ujar Tito dalam amanatnya di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (8/11).
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Kapan PDIP menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
Karena itu, Tito meminta jajarannya agar terus menjaga dan mempertahankan situasi yang kondusif tersebut. Dia berharap, kondusifitas ini bisa terjaga hingga akhir tahun bahkan ketika tahapan Pemilu usai.
Jenderal bintang empat itu berharap, anggota Polri mampu mencegah terjadinya konflik antarpendukung selama masa kampanye berlangsung. Dia juga mewanti-wanti agar Polri selalu bersikap netral.
"Deklarasi damai terus digulirkan sambil kita mengamati juga fenomena sosial agar dapat terkendali baik dengan cara soft maupun penegakan hukum," ucap Tito.
Reporter: Nafiysul Qodar
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Direktur Penyidikan KPK dan 19 perwira Polri dapat promosi kenaikan pangkat
Strategi Polri putus aliran dana teroris dipuji Australia & Thailand
Mabes Polri: Sampai hari ini Pak Kapolri tak punya akun medsos
Putus aliran dana teroris, Kapolri ingatkan koordinasi lintas negara
Pimpin delegasi di AMMTC, Kapolri jalin kerjasama cegah kejahatan transnasional
KPK dan Polri akan ungkap surat palsu yang adu domba aparat penegak hukum