Kasus pemukulan Masinton terkait Surya Paloh dan HT? Ini kata NasDem
Sebelum kasus pemukulan, NasDem kirim surat protes ke PDIP atas sikap Masinton Pasaribu.
DPP NasDem belum memikirkan langkah dan sikap terkait dugaan penganiayaan yang dilakukan politisi PDIP, Masinton Pasaribu terhadap tenaga ahli DPR, Dita Aditya (27). Banyak yang mengaitkan bahwa kasus ini berkaitan dengan laporan DPP NasDem soal tudingan Masinton kepada Surya Paloh dan Hary Tanoesoedibjo (HT).
Tim Badan Advokasi Hukum NasDem, Taufik Basari mengaku internalnya belum sama sekali membahas terkait masalah ini. Hanya saja, dia menekankan, kasus ini murni soal hukum, tidak berkaitan dengan politik.
"Sejauh ini kita melihat masih terbatas persolan hukum. Kita tidak melihat konteks politik di sini. Dia memberitahu ada dugaan tindak pidana. Makanya dia laporkan," kata Taufik.
Taufik berharap, persoalan ini tidak berdampak buruk bagi hubungan antara PDIP dan NasDem. Diketahui, Dita merupakan staf ahli Partai NasDem.
"Ini permasalahan kedua pribadi bukan kedua partai. Kita berharap NasDem dan PDIP masih tetap baik dan tidak mengganggu ke partai," terang dia.
Sejauh ini, kata Taufik, NasDem belum pernah membahas persoalan pemukulan ini di internal partai. Termasuk langkah apa yang akan dilakukan, dia enggan membeberkan lebih lanjut.
"Kita belum ada kesempatan membahas secara bersama langkah apa yang akan dilakukan DPP dan sikap yang akan diambil," kata Taufik.
Sebelum isu ini mencuat, Fraksi NasDem di DPR mengirimkan surat yang berisi protes kepada Pimpinan Fraksi PDIP atas sikap Masinton saat rapat Komisi III DPR. Dalam rapat dengan Jaksa Agung Prasetyo di Komisi III DPR, Masinton menuding kasus mobile 8 di Kejagung pertarungan antargeng yakni Ketum NasDem Surya Paloh dan pengusaha Hary Tanoe.
Baca juga:
Fraksi PDIP yakin Masinton tak aniaya staf ahli
PDIP yakin Masinton menang lawan Dita soal kasus pemukulan
MKD janji pantau kasus dugaan pemukulan Masinton ke staf ahli
Fadli Zon minta kasus Masinton Pasaribu ditangani Bareskrim dulu
MKD pantau kasus Masinton Pasaribu, siap koordinasi dengan polisi
Beda versi Masinton dan NasDem soal pemukulan staf ahli DPR
Ketua DPR janji telusuri dugaan penganiayaan Masinton
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
-
Kapan Surya Paloh bertemu dengan Prabowo dan menegaskan dukungan NasDem terhadap pemerintahannya? Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bertemu dengan presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto, di Kertanegara, Jakarta, Kamis (25/4). Dalam pertemuan itu, Surya Paloh menegaskan dukungan terhadap pemerintahan Prabowo dengan Gibran Rakabuming Raka nanti
-
Siapa yang berjuang melawan penjajah di Surabaya? Mereka gugur dengan mulia sebagai pahlawan yang ingin mempertahankan tanah air.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Surya Paloh mengenai jatah menteri di kabinet? "Saya kira Pak Prabowo pasti sudah punya rumusan sendiri yang itu sudah rumusan, itu sudah muncul pembicaraan antara ketua umum partai politik terutama yang di Koalisi Indonesia Maju," kata Doli, saat diwawancarai di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/4).
-
Kapan Pertempuran Surabaya terjadi? Tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan, terutama orang-orang yang terlibat dalam peristiwa Pertempuran Surabaya pada 10 November 1945.
-
Apa yang Roy Suryo tuduhkan? Roy Suryo menuding KPU tidak berlaku adil sebab ada tiga mic yang digunakan Gibran. Hal itu disebut Roy menjadi perlakuan yang berbeda.Tiga mic yang dimaksud Roy adalah Clip-on, Hand held dan Head set yang disinyalir adalah earphone atau ear feeder.