Kasus Positif Covid-19 Bertambah 1.111, Jatim Penyumbang Terbanyak
Provinsi DKI Jakarta menjadi daerah dengan jumlah penambahan terbanyak yakni, 93 kasus. Total kasus positif corona di Jakarta saat ini sudah mencapai 8.740 orang.
Pemerintah mengumumkan ada penambahan 1.111 kasus positif virus corona (Covid-19) baru di Indonesia, Jumat (12/6/2020). Dengan begitu, total pasien positif corona di tanah air saat ini mencapai 36.406 orang.
"Kasus konfirmasi positif ada 1.111 sehingga totalnya menjadi 36.406 orang," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona Achmad Yurianto, Jumat sore.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Di mana virus dapat menyebar? Virus juga dapat menyebar melalui udara, air, makanan, dan kontak langsung dengan individu yang terinfeksi.
-
Bagaimana cara kerja virus? Cara kerja virus adalah sebagai berikut:Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus.Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.Materi genetik virus mengambil alih fungsi sel inang dan membuat sel inang menjadi pabrik virus. Sel inang akan menghasilkan ribuan salinan virus baru dengan menggunakan bahan-bahan dari sel inang itu sendiri.Virus baru keluar dari sel inang dengan cara lisis (membuat sel pecah) atau budding (membuat kantung-kantung kecil di permukaan sel). Virus baru kemudian siap untuk menginfeksi sel-sel lain.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, penambahan kasus virus corona tertinggi terjadi di Jawa Timur. Tercatat ada penambahan sebanyak 318, sehingga kini totalnya menjadi 7.421 kasus positif di Jawa Timur.
Provinsi DKI Jakarta menjadi daerah dengan jumlah penambahan terbanyak yakni, 93 kasus. Total kasus positif corona di Jakarta saat ini sudah mencapai 8.740 orang.
Di luar Pulau Jawa, Sumatera Utara juga mencatat penambahan pasien positif corona sebanyak 88 orang. Sehingga, kini total akumulasi kasus corona di Sumatera Utara yaitu, 768
Sementara itu, pasien yang sudah sembuh bertambah 577 orang. Mereka dinyatakan dua kali negatif virus corona setelah menjalani dua kali pemeriksaan melalui metode polymerase chain reaction (PCR).
Jumlah pasien yang sudah sembuh saat ini yakni, 13.213 orang . Namun, masih ada pasien yang meninggal akibat terinfeksi virus tersebut. Total pasien meninggal bertambah 48 sehingga menjadi 2.048 orang.
Berikut rincian penambahan 1.111 kasus positif corona di Indonesia.
1. Bali: Tambah 36 kasus baru, total 695 pasien Covid-19.
2. Banten: Tambah 35 kasus baru, total 1.157 pasien Covid-19.
3. Bangka Belitung: Tambah 6 kasus baru, total 132 pasien Covid-19.
4. Bengkulu: Tambah 3 kasus baru, total 95 pasien Covid-19.
5. D.I Yogyakarta: Tambah 10 kasus baru, total 262 pasien Covid-19.
6. DKI Jakarta: Tambah 93 kasus baru, total 8.740 pasien Covid-19.
7. Jambi: Tambah 1 kasus baru, total 106 pasien Covid-19.
8. Jawa Barat: Tambah 19 kasus baru, total 2.572 pasien Covid-19.
9. Jawa Tengah: Tambah 44 kasus baru, total 1.876 pasien Covid-19.
10. Jawa Timur: Tambah 318 kasus baru, total 7.421 pasien Covid-19.
11. Kalimantan Barat: Tambah 22 kasus baru, total 267 pasien Covid-19.
12. Kalimantan Timur: Tambah 8 kasus baru, total 373 pasien Covid-19.
13. Kalimantan Tengah: Tambah 13 kasus baru, total 565 pasien Covid-19.
14. Kalimantan Selatan: Tambah 60 kasus baru, total 1.694 pasien Covid-19.
15. Nusa Tenggara Barat: Tambah 23 kasus baru, total 891 pasien Covid-19.
16. Sumatera Selatan: Tambah 33 kasus baru, total 1.304 pasien Covid-19.
17. Sumatera Barat: Tambah 10 kasus baru, total 671 pasien Covid-19.
18. Sulawesi Utara: Tambah 65 kasus baru, total 644 pasien Covid-19.
19. Sumatera Utara: Tambah 88 kasus baru, total 768 pasien Covid-19.
20. Sulawesi Tenggara: Tambah 5 kasus baru, total 277 pasien Covid-19.
21. Sulawesi Selatan: Tambah 58 kasus baru, total 2.582 pasien Covid-19.
22. Lampung: Tambah 1 kasus baru, total 153 pasien Covid-19.
23. Maluku Utara: Tambah 59 kasus baru, total 387 pasien Covid-19.
25. Papua Barat: Tambah 5 kasus baru, total 200 pasien Covid-19.
26. Papua: Tambah 41 kasus baru, total 1.197 pasien Covid-19.
27. Sulawesi Barat: Tambah 1 kasus baru, total 97 pasien Covid-19.
28. Gorontalo: Tambah 32 kasus baru, total 181 pasien Covid-19.
Baca juga:
6 Provinsi Laporkan Nihil Kasus Baru Covid-19 per 12 Juni
Jubir Presiden: Ada 845 Isu Hoaks Covid-19 Beredar di Media Massa
Susi Keluhkan Pengusaha Penerbangan Tetap Bayar PNBP Meski Tak Terbang Imbas Corona
Sambut New Normal, Bandara Solo Siapkan Ruang Rapid Test
Sebaran Pasien Positif Covid-19 di 34 Provinsi Per 12 Juni 2020