Pencuri nekat beraksi di Markas TNI, Rp 35 juta nyaris dibawa kabur
Kawanan pencuri nekat beraksi di markas TNI, Rp 35 juta dibawa kabur. Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi pada Pukul 22.40 Wib. Berawal ketika satu buah mobil Toyota Avanza warna hitam yang diduga berisi 4 pelaku berhenti di depan ATM Koperasi Yonif.
Komplotan pencuri membobol ATM BRI Koperasi Yonif Mekanis 203/AK, Jalan Gatot Subroto KM 6, Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Minggu (18/12/2016). Para pelaku nyaris membawa kabur uang senilai Rp 35.572.500. Namun berhasil digagalkan setelah petugas pos jaga Yonif Mekanis 203/AK mengetahui aksi pencurian tersebut.
Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi pada Pukul 22.40 Wib. Berawal ketika satu buah mobil Toyota Avanza warna hitam yang diduga berisi 4 pelaku berhenti di depan ATM Koperasi Yonif.
Kemudian orang dari keluar dari dalam mobil tersebut dan masuk ke ruang mesin ATM. Mereka keluar masuk sebanyak 3 kali. Setelah itu, mereka mematikan lampu ruangan ATM.
Ternyata gerak gerik pelaku diketahui oleh satu anggota jaga Pos 2 Yonif, Prajurit Kepala (Praka) Dedi Irawan. Melihat lampu ruangan ATM mati, Praka Dedi Irawan langsung berteriak maling.
Tidak jauh dari ruangan ATM ada dua orang Anggota Yonif Mek 203/AK, Prajurit Dua (Prada) Irsandi dan Prada Dwi langsung berlari mendekat dan diperintahkan oleh Praka Dedi untuk menangkap orang yang ada di dalam ruangan tersebut.
Akhirnya, satu orang pelaku berhasil ditangkap. Sementara tiga orang lainnya berhasil melarikan diri dengan menggunakan mobil. Satu pelaku tersebut langsung dibawa ke Kantor Staf 1 Intelijen kemudian diserahkan ke Polsek Jatiuwung.
Kapolsek Jatiuwung Kompol Agung Budi Leksono membenarkan peristiwa pembobolan atm tersebut.
Dari satu orang yang ditangkap, diamankan barang bukti sejumlah uang Rp35.572.500, satu tas gantung dan dua unit ponsel.
"Kami sedang mengembangkan kasus ini lebih dalam. Aktivitas tersangka terekam CCTV di ruangan ATM. Ciri-ciri pelaku sudah diketahui dan sedang dalam pengejaran," tukasnya.