Kemensos siap tampung PSK Kalijodo yang bakal digusur Ahok
Mereka nantinya akan diberi pembekalan dan pelatihan agar bisa hidup mandiri.
Kementerian Sosial siap menampung eks PSK di wilayah Kalijodo ke dalam Panti Sosial Karya Wanita (PSKW) yang ada di Pasar Rebo, Jakarta Timur. Mereka nantinya akan diberi pembekalan dan pelatihan agar bisa hidup mandiri.
"Di Pasar Rebo ada PSKW itu cukup advance sehingga kalau ada eks PSK yang di luar DKI atau yang dari DKI dan mereka ingin mendapatkan professional training ada PSKW," kata Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (16/2).
Eks PSK tersebut, lanjut Khofifah, akan dilatih selama enam bulan lamanya. Segala macam training yang sifatnya kejuruan disampaikan.
"Kemudian mereka dikasih web dan pembinaan lima juta. Anggaran Kemensos, modal semua ditransfer ke rekening mereka," jelasnya.
Pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Sosial. Saat ini, Dinas Sosial sedang melakukan pendataan terhadap PSK di Kalijodo.
Seperti diketahui, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) bakal menggusur area Kalijodo yang merupakan tempat hiburan dan prostitusi. Menurut Ahok, kawasan Kalijodo merupakan jalur hijau dan harus dikembalikan fungsi awalnya.